DETAKBOGOR.COM – Bupati Bogor Rudy Susmanto membuka kegiatan pesta rakyat HUT ke-80 RI di sekitar kediaman Presiden Prabowo Subianto, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Ahad (17/8).
Dalam momen penuh kebersamaan itu, Rudy Susmanto menyampaikan salam hangat dari Presiden Prabowo khusus untuk masyarakat Babakan Madang.
Hadir bersama Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Kapolres Bogor, Dandim 0621, Camat Babakan Madang, dan para kepala desa se-kecamatan, Rudy Susmanto menegaskan perhatian Presiden Prabowo terhadap masyarakat sekitar kediamannya tidak pernah pudar.
Perayaan kemerdekaan semakin semarak dengan pembagian hadiah umroh, sepeda motor, hingga doorprize menarik lainnya.
“Bapak Presiden Prabowo berpesan, masyarakat Babakan Madang adalah keluarga beliau. Sejak tahun 2009 hingga kini, beliau tidak pernah lupa dan selalu memperhatikan masyarakat di sekitar tempat tinggalnya,” ujar Rudy Susmanto.
Meski Presiden tidak hadir secara langsung, Rudy memastikan bahwa kedekatan Prabowo dengan masyarakat tetap terjaga.
Ia menekankan bahwa pesan utama Presiden adalah menjaga semangat gotong royong dan mengisi kemerdekaan dengan kerja nyata.
Bupati Bogor itu juga menyampaikan apresiasi kepada para kepala desa, tokoh masyarakat, camat, dan jajaran Forkopimcam yang telah bersama-sama menyukseskan pesta rakyat.
Menurutnya, peringatan HUT RI bukan hanya hiburan, melainkan momentum untuk mempererat persaudaraan.
“Peringatan kemerdekaan ini bukan hanya pesta rakyat, tetapi juga momentum untuk menguatkan semangat gotong royong dan kebersamaan dalam membangun Kabupaten Bogor,” tegas Rudy.
Acara ditutup dengan ungkapan syukur dan rasa haru masyarakat yang menyampaikan terima kasih kepada Presiden Prabowo. Bagi warga Babakan Madang, pesta rakyat ini menjadi wujud nyata kedekatan mereka dengan presidennya.***
Baca Juga
-
Berita.Headline
Sambut Ramadan 1446 H, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara Ajak Warga Perkuat Toleransi dan Kepedulian Sosial
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
IWAPI Kabupaten Bogor: Jejak 49 Tahun Kejayaan, Membangun Komunitas Perempuan Pengusaha yang Mandiri dan Maju
-
Berita.Headline
Bogor Sukses Gelar Hari Peternakan Nasional 2025, Tampilkan Inovasi dan Kontes Domba Nasional
-
Berita.Headline
Rudy Susmanto: Alat Kelengkapan DPRD Kabupaten Bogor Rampung Pekan Depan
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Sastra Winara Dukung Hibah Pendidikan untuk Madrasah dan Pesantren
-
Berita.Headline
Sinergi Optimalisasi Pengelolaan Sampah di Kabupaten Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Tinjau Ramp Check Kendaraan Dinas di Pakansari, Soroti Efisiensi dan Kepatuhan Administrasi
-
Berita.Headline
Penetapan Awal Ramadan 1445 H: Hilal Tak Terlihat, Puasa Diperkirakan 12 Maret
-
Berita.Headline
Layanan Vaksinasi Hewan Gratis Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-452
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Terapkan Pakaian Dinas Baru ASN
-
Berita.Headline
DPRD Kabupaten Bogor Gelar Rapat Paripurna Bahas Perubahan APBD dan Raperda Perseroda
-
Berita.Headline.olahraga
Pembalap Muda M. Haikal Ramadhan Raih Podium Keempat di Ronde Pembuka bLU cRU Yamaha Sunday Race 2024






















