DETAK BOGOR – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia terus melakukan upaya pencegahan korupsi di Kabupaten Bogor dengan melakukan audiensi kepada jajaran pemerintahan setempat.
Penjabat (Pj.) Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, didampingi Asisten Administrasi, menerima audiensi KPK RI di Ruang Rapat Bupati Bogor dan dihadiri oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Inspektur, serta jajaran Inspektorat.
Dalam sambutannya, Asmawa Tosepu menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas langkah-langkah KPK dalam mewujudkan good governance di Kabupaten Bogor. Ia menekankan pentingnya pencegahan korupsi sebagai bagian utama dalam tata kelola pemerintahan yang baik.
“Tentunya dengan sinergi dan kerjasama ini, kita dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, dan bebas dari korupsi,” ujar Asmawa Tosepu.
Sementara itu, Deputi Bidang Informasi dan Data KPK RI, Eko Marjono mengungkapkan, audiensi ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama antara KPK dan Pemerintah Kabupaten Bogor dalam upaya mencegah tindakan korupsi, gratifikasi, dan pelanggaran lainnya.
“Melalui pertemuan ini, kami ingin bersama-sama melakukan pencegahan tindak pidana korupsi, termasuk dengan sosialisasi kampanye,” kata Eko Marjono.
Pertemuan ini menandai komitmen bersama antara KPK dan Pemerintah Kabupaten Bogor untuk memperkuat pengawasan dan implementasi tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel.
Diharapkan, dengan adanya sinergi yang kuat, Kabupaten Bogor dapat menjadi contoh dalam penerapan good governance di Indonesia.
Dengan adanya audiensi KPK RI ini, diharapkan langkah-langkah konkrit dalam pencegahan korupsi dapat terus ditingkatkan, membawa Kabupaten Bogor menuju pemerintahan yang lebih baik dan bebas dari praktik koruptif.***
Tags: Bupati Bogo, Korupsi di Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
Headline.politik
Masak Nasi Goreng di Festival Memasak Partai Golkar, Prabowo: Nasi Goreng Saya Enak!
-
Berita.Headline.olahraga
Program INSUS: Penghargaan Khusus KONI untuk Atlet Berprestasi
-
Berita.Headline
Perkuat Kesiapsiagaan, Ketua DPRD Rudy Susmanto Ajak Warga Kabupaten Bogor Waspada Bencana Alam
-
Berita.Headline
Layanan SIM Keliling Polres Bogor Hari ini: Simak Cara Hemat Waktu dan Tak Perlu Antri Panjang
-
Berita.Headline
Resmi Beroperasi, Mall Pelayanan Publik Pemkab Bogor Sediakan 70 Jenis Layanan
-
Berita.Headline
Terungkap dari Gudang 5×5 di Bogor, Korpolairud Baharkam Polri dan KKP Gagalkan Penyelundupan Benih Lobster Senilai Rp19,2 Miliar
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.politik
Masyarakat Tugu Selatan Sambut Jaro Ade dengan Antusias, Soroti Isu Kemacetan dan Pemberdayaan UMKM
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Lengkapi Sarana Prasarana di Puncak Pasca Penertiban PKL
-
Berita.Headline.olahraga
Optimisme Tinggi Menuju Porprov Jabar 2026, ini Prestasi Gemilang Atlet Wushu Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Serahkan LKPD ke BPK RI, Pj Bupati Bogor Berharap Raih WTP
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto Usulkan Pembangunan Wisma Atlet Disabilitas
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Perketat Pemeriksaan Hewan Qurban, Pastikan Kesehatan dan Kelayakan