DETAKBOGOR.COM – Bagi warga Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang membutuhkan perpanjangan masa berlaku Surat Izin Mengemudi (SIM), kini dapat dengan mudah mengakses layanan SIM Keliling yang disediakan oleh Polres Bogor.
Pada Selasa (23/4/2024), layanan SIM Keliling tersebut dilaksanakan di Mall Cileungsi mulai pukul 09.00 hingga 13.00 WIB. Buat kamu yang ingin melakukan perpanjangan SIM bisa datang pada waktu tersebut.
Layanan SIM Keliling Polres Bogor fokus pada permohonan perpanjangan SIM kategori A dan C yang dapat diajukan sebelum masa berlaku habis. Jika masa berlaku SIM telah habis, maka akan diberlakukan proses penerbitan layaknya mendapatkan SIM baru.
Biaya perpanjangan SIM sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak.
Untuk perpanjangan SIM kategori A, biaya yang dikenakan adalah sebesar Rp 80.000,-, sementara untuk SIM kategori C, biayanya adalah sebesar Rp. 75.000,-.
Adapun syarat yang harus dipenuhi untuk melakukan perpanjangan SIM kategori A atau C adalah sebagai berikut:
1. Membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli beserta fotokopi.
2. Menyertakan SIM asli yang masih berlaku.
3. Melakukan tes psikologi SIM.
4. Mendapatkan surat keterangan sehat.
Dengan adanya layanan SIM Keliling Polres Bogor, diharapkan masyarakat Kabupaten Bogor dapat dengan mudah dan cepat memperpanjang masa berlaku SIM mereka tanpa harus menghadiri kantor polisi secara langsung.***
Tags: Mall Cileungsi, Polres Bogor, SIM Keliling
Baca Juga
-
Berita.Headline.politik
40 Kecamatan Bersatu: Arus Luncurkan Dukungan untuk Rudy Susmanto
-
Berita.Headline
Program Unik Pemkab Bogor, Ngabuburit Bari Bayar Pajak Kendaraan
-
Berita.Headline
Menkumham Buka Blokir Legalitas PWI, Akhmad Munir Siap Satukan Wartawan Indonesia
-
Berita.Headline
KPU Kota Bogor Ambil Langkah Awal Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024
-
Berita.Headline
Menhub Minta Polisi Razia Travel Gelap
-
Berita.Headline.Hukum
Polres Bogor Ungkap Kasus Pencurian dengan Pemberatan dan Perusakan di Indomaret Cikeas Country
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Targetkan Embarkasi Haji 2027, Bangun Asrama hingga Edukasi Manasik
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum 2024
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Bogor Sastra Winara Apresiasi Komitmen Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan Lewat Bulan Bakti Peternakan
-
Berita.Headline.olahraga
Frea dan Fajri Sabet Medali Emas Cabor Bulutangkis O2SN SMP Kabupaten Bogor 2024
-
Berita.Headline
Pemda Bogor Depok dan Bekasi Iuran Dana 500 Miliar Benahi Sungai Penyebab Banjir di Bojongkulur
-
Berita.Headline
Terobosan Baru! Pj Bupati Bogor Teken MoU dengan PT KAI di Atas Kereta Api

IST: SIM Keliling Polres Bogor





















