DETAKBOGOR.COM – Pantai Karang Putih Cukuhbalak, Tanggamus Lampung menjadi idola saat libur Idul Fitri 1445 H dengan kedatangan ribuan wisatawan dari berbagai daerah.
Pada H+4 Idul Fitri, suasana pantai Karang Putih hingga pantai Tengor dipadati oleh pengunjung yang terpesona oleh keindahan alami dan kesegaran udara di sepanjang pantai.
Daya tarik utama pantai ini adalah keindahan Batu Putih dan kejernihan air lautnya yang memikat, ditambah dengan pasir putih yang mempesona, menjadikan pantai ini destinasi favorit para wisatawan.
Namun, meskipun menjadi daya tarik utama, pantai Karang Putih masih belum dilengkapi dengan fasilitas yang memadai dan masih dikelola secara tradisional oleh masyarakat setempat.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kecamatan Cukuhbalak, Masrus Dasuan, mengungkapkan keprihatinannya atas minimnya perhatian dari pemerintah terhadap pengelolaan pantai Karang Putih.
“Kami berharap agar pemerintah Kabupaten Tanggamus memberikan perhatian lebih dalam pengembangan wisata Karang Putih. Selama ini, belum ada bantuan yang diberikan untuk pengembangan destinasi ini,” ujarnya pada hari Sabtu (13/4/24).
Masrur menekankan pentingnya sentuhan dari pemerintah daerah dalam pengembangan destinasi wisata, terutama di pesisir sepanjang Kecamatan Limau, Cukuhbalak, hingga Kelumbayan.
“Pemerintah daerah perlu memperhatikan potensi wisata yang luar biasa ini, karena jika dikelola dengan baik, dapat menjadi salah satu sumber pendapatan yang signifikan bagi pemerintah maupun masyarakat,” tambahnya.
Selain itu, Masrur juga mengharapkan perhatian dari Pemerintah Provinsi Lampung terhadap infrastruktur jalan di daerah tersebut.
“Kami berharap agar Pemerintah Provinsi Lampung tidak mengabaikan pembangunan infrastruktur jalan di sini. Sudah puluhan tahun masyarakat di wilayah Kecamatan Limau, Cukuhbalak, hingga Kelumbayan menderita akibat jalan rusak yang tidak pernah tersentuh pembangunan,” tuturnya dengan nada prihatin.
“Jika pun ada pembangunan, hanya sebatas perbaikan sementara yang tidak berumur panjang. Hanya dalam beberapa bulan, jalan tersebut sudah kembali rusak,” tandasnya mengakhiri pernyataannya.***
Tags: Cukuhbalak, Masrur Dasuan, Pantai Karang Putih, Pokdarwis, Tanggamus
Baca Juga
-
Berita.Headline
Prakiraan Cuaca Bogor Hari ini: Waspadai Terjadinya Hujan Petir
-
Berita.Headline.olahraga
Dukungan Penuh Dedie A Rachim, KONI Kota Bogor Optimis Lampaui Target Emas di Porprov Jabar 2026
-
Berita.Headline
Jelang Pilkada 2024, Pj Bupati Bogor Tandatangani Pakta Integritas Netralitas ASN
-
Berita.Headline
Eva Rudy Susmanto: DWP Bukan Hanya Seragam, Tapi Satu Akhlak dan Pemikiran
-
Berita.Headline
80 Tim SSB Meriahkan Festival Sepak Bola HUT Satria Gerinda ke-17, Perebutkan Piala Bupati Bogor
-
Berita.Headline.politik
Rahasia Terbongkar! Rudy Susmanto Isyaratkan Pendampingnya di Pilkada Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.olahraga
Big Fight 2024 Dorong Perkembangan Tinju di Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Dorong PWI Jadi Pilar Informasi dan Dialog Konstruktif
-
Berita.Headline
Semarak HUT ke-80 RI, Bupati Gelar Gebyar Layanan Publik di 40 Kecamatan
-
Berita.Headline
Kabupaten Bogor Siap Sambut Adipura 2025, Meski TPA Masih Jadi Tantangan
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Tekankan Kepatuhan Aturan Jam Operasional Truk Angkutan Tambang
-
Berita.Headline
DPRD Kabupaten Bogor Hadirkan Bank Sampah, Wujud Nyata Komitmen Kelola Sampah Berkelanjutan






















