DETAKBOGOR.COM – Kabupaten Bogor kembali menjadi perhatian sebagai daerah percontohan untuk program makan bergizi gratis yang diinisiasi pemerintah pusat.
Kali ini, giliran jajaran Komisi IX DPR RI yang mengunjungi Bogor untuk melihat langsung penerapan program makan bergizi gratis ini. Rombongan tersebut disambut oleh Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri, di Ruang Rapat Bupati Bogor, Jumat (1/11/24).
Program makan bergizi gratis di Kabupaten Bogor telah berjalan sejak Mei hingga Oktober 2024 melalui pola orang tua asuh yang digagas Wakil Presiden RI.
Empat sekolah menjadi tempat pelaksanaan awal program ini, yaitu SDN Sentul 2, SDN Sentul 3, SDN Hambalang 2, dan SDN Hambalang 5. Secara keseluruhan, program ini telah menjangkau 1.880 peserta yang terdiri dari 1.821 siswa dan 59 guru.
Tidak hanya berhenti di situ, Pemkab Bogor juga memperluas jangkauan program makan gratis ini melalui kolaborasi dengan Polres Bogor pada 1-31 Agustus 2024 di tiga sekolah: SMPN 2 Babakan Madang, SDN 4 Nanggewer Cibinong, dan SDN 1 Cikeas Sukaraja, dengan total 1.297 siswa yang mendapatkan manfaat dari program tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Bachril Bakri menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan pilot project ini di Bogor. Menurutnya, Pemkab Bogor siap mendukung penuh kelangsungan program ini dengan membentuk tim kerja lintas sektor yang melibatkan berbagai perangkat daerah.
Sejumlah instansi, seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Bappedalitbang, BPKAD, Diskop UKM, DKP, Dinas Lingkungan Hidup, dan lainnya akan turut berperan aktif dalam mendukung implementasi program tersebut.
“Kami akan memperluas program ini melalui dukungan CSR pada 1, 2, 4, 5, dan 6 November 2024 di SDN 01 Pakansari Cibinong yang diikuti oleh 665 peserta didik. Program ini juga akan dilanjutkan di Kecamatan Cibungbulang pada 18-22 November 2024 di SMPN 3 Cibungbulang dengan jumlah 829 siswa,” ujar Bachril Bakri dengan optimis.
Dengan keterlibatan langsung dari DPR dan berbagai pihak, program makan bergizi gratis di Kabupaten Bogor diharapkan mampu memberikan dampak positif, terutama dalam meningkatkan kualitas gizi anak-anak di daerah tersebut serta menjadi inspirasi bagi daerah lain.***
Tags: Bachril Bakri, Bupati Bogor, Kabupaten Bogor, Komisi IX DPR RI, Makan Bergizi Gratis
Baca Juga
-
Berita.Headline
Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso Cucurak Bareng Sesepuh Wartawan
-
Berita
Saeful Ramadhan Kembali Pimpin Pokwan DPRD Kabupaten Bogor: Komitmen untuk Membangun Organisasi
-
Berita.Headline.politik
Kemenangan Rudy Susmanto – Jaro Ade Sulit Terbendung, Koalisi Partai Bergerak Total di Dapil 6
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Hadiri Rakornas Sinergitas Penyusunan RTRW
-
Berita.Headline
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bogor Setujui APBD Perubahan TA 2024
-
Berita.Headline
Kemacetan Parah di Puncak Bogor Tewaskan Satu Wisatawan, DPRD Kabupaten Bogor Minta Evaluasi Menyeluruh
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.politik
Rudy Susmanto Dapat Dukungan dan Restu Ulama Bogor Timur
-
Berita.Headline.politik
Ketua DPC PDI Perjuangan Ucapkan Selamat, Rike Iskandar ‘Bupati EDAN’ Kembalikan Berkas Pendaftaran Bakal Calon Bupati Bogor
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor, Bachril Bakri Ajak Sinergi Membangun Bogor
-
Berita.Headline
Pamijahan Jadi Sorotan, Pj Bupati Bogor Ajak Semua Pihak Keroyok Stunting
-
Headline.politik
Analisis LEKAS: Kelebihan dan Tantangan Rudy Susmanto sebagai Calon Bupati Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Dukungan Penuh Ketua DPRD Rudy Susmanto untuk SOIna Kabupaten Bogor: Setara dengan KONI KORMI dan NPCI