DETAK BOGOR – Tim bola basket Pusat Pendidikan Olahraga Pelajar dan Mahasiswa (PPOP) Kabupaten Bogor dari SMA Negeri 3 Cibinong meraih prestasi gemilang setelah mengalahkan tim SMAN 70 Jakarta.
Pada partai final Jr.NBA 3×3 Tournament Indonesia 2024 yang berlangsung di GOR Soemantri-Kuningan, Jakarta Selatan, mulai 1 hingga 2 Juni 2024 lalu, tim Bola Basket PPOPM Kabupaten Bogor berhasil unggul dengan skor telak 10-40
Kepala UPT PPOPM Kabupaten Bogor, Sujana, menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian tim basket 3×3 PPOPM.
“Prestasi ini menjadi kado baik di awal bulan Juni, terutama karena momen peringatan HJB ke-542 yang jatuh pada tanggal 3 Juni 2024,” ujar Sujana pada Selasa, 4 Juni 2024.
Atlet-atlet yang berlaga dalam ajang Jr.NBA kali ini antara lain Keisha Restu Maulida, Meisha Nurulia Utami, Kayla Utsula Wangsadirja, dan Zalika Avrilla Setiawan.
Pelatih bola basket PPOPM Kabupaten Bogor, Mabruri Wijaya, juga turut berbangga dengan kerja keras tim 3×3. Meskipun tidak dapat mendampingi langsung, Mabruri yakin timnya akan terus berjuang di ajang Jr.NBA 3×3 Tournament Indonesia 2024.
“Prestasi ini adalah hasil dari kerja keras tim. Namun saya mengingatkan para atlet untuk tetap rendah hati dan tidak terlena dengan pencapaian saat ini,” kata Mabruri dengan penuh semangat.***
Editor: Muzakkir
Tags: Jr.NBA, PPOPM Kabupaten Bogor, Tim Bola Basket
Baca Juga
-
Berita.Headline.politik
Koalisi Tujuh Partai Sepakat Usung Rudy Susmanto: Siap Bertarung di Pilkada Bogor 2024
-
Berita.Headline
Kota Bogor Borong Medali di FORNAS VIII 2025, Tiga Inorga Harumkan Nama Jawa Barat
-
Berita.Headline
Hadiri Harlah KNPI ke-51, ini Pesan Penting Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto
-
Berita.Berita Pilihan.Headline.politik
Gerindra Resmi Tunjuk Rudy Susmanto Calon Bupati: Harapan Baru untuk Kabupaten Bogor Istimewa
-
Berita.Headline.olahraga
Gebrakan Perdana SOIna Kabupaten Bogor: Coaching Clinic Seven Side-A Football
-
Berita.Headline.politik
Berkobar! Relawan Berguna Siap Menangkan Rudy-Jaro di Dapil 4
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Jelang Pilkada Serentak 2024, Bogor Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara
-
Berita.Headline
Bentuk Satgas Koperasi Desa Merah Putih, ini Target Pemkab Bogor
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Kembali Raih Predikat Kabupaten Informatif 2024
-
Berita.Headline
Bogor Kian Digital: Diskominfo Sabet Predikat ‘Sangat Baik’ dari Ekosistem Data Jabar
-
Berita.Headline
Dorong Program Satu Desa Satu Sarjana, Bupati Rudy Susmanto Tegaskan Komitmen Pemerataan Pendidikan
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor: Koperasi Merah Putih Pakansari Jadi Tonggak Baru Ekonomi Kerakyatan

Tim Bola Basket PPOPM Kabupaten Bogor





















