Rudy Susmanto Raih Penghargaan Detikcom Award 2025 sebagai Penggerak Ekonomi Berbasis Budaya dan Pariwisata

Jakarta| DetakBogor.Com – Bupati Bogor, Rudy Susmanto, berhasil meraih nominasi Tokoh Pendorong Ekonomi Berbasis Budaya dan Pariwisata Daerah dalam Detikcom Award 2025, Selasa (25/11/25) di The Westin Jakarta.

Prestasi ini menegaskan peran Rudy Susmanto dalam memajukan sektor pariwisata dan budaya Kabupaten Bogor.

Rudy Susmanto aktif memperkuat infrastruktur wisata, menerapkan inovasi digital, dan mendukung sport tourism yang kini menjadi daya tarik utama daerah.

Di sisi budaya, ia fokus melestarikan Silat Cimande, Ngabungbang Cimande, dan Seni Cibatokan, serta mendukung festival seni dan pengembangan ekonomi kreatif untuk UMKM dan pelaku budaya.

Salah satu prioritas pemerintah Kabupaten Bogor adalah Desa Wisata Malasari, yang menjadi ikon wisata alam. Pemerintah berencana meningkatkan aksesibilitas dan infrastruktur ke Malasari pada 2026.

BACA JUGA:  Bogor Raya Masuk 7 Lokasi Pembangunan PSEL Nasional, Bupati Rudy Susmanto Dukung Penuh Waste to Energy

Rudy mengajak wisatawan menikmati liburan akhir tahun di Bogor, yang kini menawarkan hotel terbaik, objek wisata alam menawan, dan desa wisata yang terus berkembang.***

Tags: , , , ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya