DETAK BOGOR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama BPJS Kesehatan Cabang Cibinong meluncurkan Program Universal Health Coverage (UHC) untuk Jaminan Kesehatan Nasional bagi masyarakat Kabupaten Bogor. Acara berlangsung di Gedung Serbaguna I Setda Kabupaten Bogor, Rabu (26/6).
Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, menyatakan bahwa peluncuran UHC di Kabupaten Bogor bertujuan memberikan jaminan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat kurang mampu, yang dibiayai dari APBD Kabupaten Bogor.
“Mudah-mudahan dengan adanya UHC ini, masyarakat dapat menerima manfaat lebih besar, dengan pelayanan kesehatan yang lebih murah, cepat, dan mudah. Kami juga mengimbau masyarakat untuk tidak menggunakan pihak ketiga atau calo dalam pendaftaran kepesertaan. Pendaftaran dapat dilakukan secara mandiri atau dengan bantuan petugas kami di lapangan,” ujar Asmawa Tosepu.

Ia berharap, dengan diluncurkannya UHC, layanan kesehatan masyarakat semakin baik, dan fasilitas kesehatan di rumah sakit, puskesmas, serta klinik semakin optimal. Program UHC ini diharapkan dapat mengcover pembiayaan kesehatan bagi masyarakat tidak mampu, serta mendorong BPJS Kesehatan untuk terus meningkatkan layanan.
Untuk mengoptimalkan pemanfaatan UHC, Asmawa meminta para camat untuk gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat, terutama mengenai tata cara pendaftaran dalam sistem jaringan kesehatan nasional.
“Silakan daftar secara online atau langsung melalui RT/RW, Kepala Desa, bahkan fasilitas kesehatan seperti puskesmas di wilayah masing-masing,” tambahnya.
Direktur Kepesertaan BPJS Kesehatan, Ir. David Bangun, menyampaikan terima kasih atas komitmen Pj. Bupati dan jajarannya sehingga UHC bisa hadir dan diimplementasikan di Kabupaten Bogor. Saat ini, UHC di Kabupaten Bogor telah mencapai angka 97,48 persen, sebuah capaian tertinggi.

“UHC ini menjadi keharusan demi masyarakat, khususnya warga miskin dan tidak mampu. Peluncuran UHC ini membuktikan bahwa BPJS Kesehatan tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan dan komitmen dari pemerintah daerah, pusat, dan masyarakat,” tegas David Bangun.
Acara ini juga dihadiri oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Cibinong, Ichwansyah Gani, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial, Sekretaris Disdukcapil, perwakilan RSAU dr. M. Hassan, dan perwakilan Pengadilan Negeri Cibinong.***
Tags: BPJS Kesehatan, BPJS Kesehatan Cabang Cibinong, Kabupaten Bogor, Program UHC
Baca Juga
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Ingatkan ASN: Stop Flexing, Jadilah Teladan untuk Rakyat
-
Berita.Headline.olahraga
M Fadli Puji SOD NPCI Kabupaten Bogor: Lahirkan Talenta Emas dari Proses Panjang
-
Berita.Headline
Hadiri Konfercab PCNU Kabupaten Bogor ke-XII, Sastra Winara Ajak Nahdliyin Jaga Persatuan dan Perkuat Sinergi
-
Berita.Headline
Komunitas LNC Taklukkan Trek Gunung Salak, Unggah Kesadaran Lingkungan
-
Berita.Headline
Kabupaten Bogor Raih Penghargaan Perlindungan Konsumen dari Kementerian Perdagangan RI
-
Headline.wisata
Libur Sekolah Bikin Tambah Seru, ini Tempat Wisata Edukatif dan Rekreasi Berkualitas di Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Penataan Kawasan Puncak Berlanjut: Pemkab Bogor dan Kementerian PUPR Siapkan Langkah Terpadu
-
Berita.Headline.olahraga
Gebyar Senam Alzheimer Meriah di Bogor, Ratusan Peserta Ramaikan Lomba Bersama KLPI
-
Berita.Headline.politik
Bawaslu Kabupaten Bogor Identifikasi 488 TPS Rawan
-
Berita.Headline
Ajat Rochmat Jatnika: Pesokab Simbol Dukungan untuk Olahraga Inklusif
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Rudy Susmanto Berikan Semangat untuk M Fadly Jelang Pertarungan Paralympics 2024 di Paris
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Sastra Winara Apresiasi Bogor Run 2025: Momentum Kebangkitan Olahraga dan Ekonomi Daerah

Peluncuran Program UHC di Bogor





















