DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor secara resmi membuka Jambore Pramuka Penggalang tingkat Kabupaten Bogor Tahun 2025, Rabu (25/6/2025), di Bumi Perkemahan Cimandala, Kecamatan Sukaraja.
Kegiatan Jambore Pramuka Penggalang menjadi ajang pembentukan karakter dan penguatan nilai-nilai kebangsaan ini diikuti sekitar 2.500 Pramuka Penggalang dari 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor.
Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bogor, Ade Jaya Munadi, mewakili Bupati Bogor, membuka kegiatan secara resmi.
Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya Jambore sebagai wadah strategis dalam mencetak generasi muda yang tangguh, berintegritas, dan memiliki semangat kebangsaan yang kuat.
“Kegiatan ini bukan hanya ajang tahunan, tetapi juga menjadi momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai kepramukaan, menanamkan jiwa kepemimpinan, serta mendorong generasi muda agar lebih inovatif, edukatif, dan rekreatif,” ujar Ade.
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa kegiatan Jambore ini mencerminkan semangat Bhinneka Tunggal Ika.
Melalui berbagai aktivitas pelatihan, keterampilan, dan kerja sama tim, peserta didorong untuk belajar menghargai perbedaan dan memperkuat semangat persatuan dalam keberagaman.
“Mari jadikan Jambore ini sebagai titik tolak kontribusi nyata generasi muda dalam membangun bangsa. Teruslah berinovasi dan jaga semangat kebangsaan di tengah tantangan globalisasi dan teknologi,” tegasnya.
Pembukaan kegiatan ini turut dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Bogor, perwakilan Forkopimda, perwakilan Lanud ATS, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten Bogor, organisasi kepemudaan, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor.
Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Bogor, Agus Ridhallah, menyampaikan bahwa Jambore tahun ini menjadi bukti bahwa Gerakan Pramuka masih menjadi kebanggaan generasi muda di Kabupaten Bogor.
Kegiatan yang berlangsung selama lima hari, dari 24 hingga 28 Juni 2025, dirancang menyenangkan namun tetap sarat dengan nilai-nilai pendidikan karakter.
“Jambore ini dirancang sebagai ajang pembentukan karakter yang menyenangkan. Melalui kegiatan edukatif, disipliner, dan rekreatif, kami tanamkan nilai-nilai Trisatya dan Dasa Dharma dalam hati para penggalang,” terang Agus.
Ia juga menambahkan, Jambore kali ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Bogor ke-543.
Tidak hanya bersifat seremonial, Jambore Pramuka Penggalang ini diharapkan menjadi ajang kebersamaan, pengembangan keterampilan, dan penguatan daya tahan mental generasi muda dalam menghadapi zaman yang semakin kompleks.***
Tags: Bumi Perkemahan Cimandala, Jambore Pramuka 2025, Kwarcab Bogor, Pramuka Penggalang Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Nyatakan Perang terhadap Premanisme, Dukung Sinergi Pemprov dan Polda Jabar
-
Berita.Headline
Penanganan Banjir Bogor Dipercepat, Bupati Rudy Susmanto Fokus Normalisasi dan Penghijauan
-
Berita.Headline
Bazar Pangan Murah Kadin Diserbu Warga
-
Berita.Headline.olahraga
SDN Bojonggede 03 Raih Juara Storm PBC 3×3
-
Berita.Headline.Hukum
Rudy Susmanto Apresiasi Polres Bogor Ungkap Pabrik Narkotika Berisi 1,16 Ton Tembakau Sintetis
-
Berita.Headline
DPRD Kabupaten Bogor Sepakati KUA-PPAS 2026 Bersama Pemerintah Daerah
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.olahraga
PBVSI Kabupaten Bogor Gelar Buka Bersama Sambil Memantapkan Agenda Kejuaraan dan Porprov 2026
-
Berita.Headline.Hukum
Ungkap Jaringan Narkoba di Kabupaten Bogor, Polres Sita Barang Bukti Rp5,8 Miliar
-
Berita.Headline
Dinkes Kabupaten Bogor Klarifikasi Keluhan Layanan RSUD KH. Idham Chailid
-
olahraga.Berita.Headline
Khenzi United Gelar Uji Coba Kontra PPOPM di Stadion Mini Persikabo
-
Berita.Headline
Gubernur Terpilih Jawa Barat, Dedi Mulyadi Tekankan Kepemimpinan dengan Hati
-
Berita.Headline.olahraga
Muhammad Al Imran Bikin Kejutan, Tumbangkan Ranking 1 Dunia di Yonex China Para Badminton 2025





















