DETAKBOGOR.COM – Pj Bupati Bogor, Bachril Bakri, menegaskan pentingnya penanganan serius dalam upaya menurunkan angka stunting di Kabupaten Bogor.
Pernyataan ini disampaikan saat melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Babakan Madang, Senin (14/10), dalam rangka monitoring dan evaluasi terpadu percepatan penurunan stunting.
Bachril menekankan bahwa program ini merupakan kolaborasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, sebagai bagian dari komitmen untuk menyambut Indonesia Emas 2045 dengan target zero stunting.
“Kami bertekad menurunkan angka stunting di Kabupaten Bogor. Saya minta semua pihak serius menangani kasus ini, dan saya siap turun langsung ke lapangan untuk memastikan penanganan berjalan efektif,” ujar Bachril.
Lebih lanjut, Bachril menjelaskan, salah satu langkah penting dalam intervensi adalah pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil yang mengalami kekurangan energi kronis serta anak-anak yang teridentifikasi stunting.
Ia optimis angka stunting dapat ditekan pada tahun 2024, namun tetap menekankan perlunya inovasi untuk mempercepat upaya tersebut.
“Kecamatan Babakan Madang sudah melaksanakan aksi intervensi, namun perlu ditingkatkan dengan pendekatan-pendekatan baru,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK) Dinkes Provinsi Jawa Barat, Juanita Paticia Fatima, mengungkapkan bahwa Jawa Barat menghadapi tantangan besar dalam menurunkan angka stunting hingga 14 persen.
Untuk itu, sinergi dan komitmen kuat dari semua pihak sangat dibutuhkan.
“Kami ingin penanggulangan stunting menyentuh seluruh balita yang bermasalah dengan gizi. Kunjungan langsung ke rumah-rumah balita dan ibu hamil akan membantu kami mendapatkan gambaran yang lebih akurat,” kata Juanita.
Dengan langkah-langkah tersebut, Kabupaten Bogor diharapkan dapat mencapai target penurunan stunting secara signifikan dan berkontribusi pada cita-cita Indonesia bebas stunting pada 2045.***
Tags: Babakan Madang, Bachril Bakri, Pj Bupati Bogor, Stunting
Baca Juga
-
Berita.Top News
Asmawa Tosepu Dilantik Jadi Pj Bupati Bogor, ini Tugas Pertama Dari Pj Gubernur Jabar
-
Headline.Berita.olahraga
Spektakuler! Atlet Senam Bogor Sabet 3 Emas di Indonesia Open Senam 2024
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Minta Stadion Pakansari Dilengkapi Fasilitas Masjid
-
Headline.Berita Pilihan.Lifestyle
Mie Glosor: Kelezatan Makanan Tradisional Khas Bulan Ramadhan di Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Seleksi Atlet Muda Lokal: Langkah Awal Pelti Kabupaten Bogor Menuju Porprov Jabar 2026
-
Berita Pilihan.Headline.wisata
7 Destinasi Wisata Bogor Terbaru 2024, Lokasi Mudah Dijangkau HTM Mulai 10 Ribu
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.olahraga
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Dukung Persikabo Kembali Bermarkas di Stadion Mini Cibinong
-
Berita.Headline
Asmawa Tosepu Ajak PPPK Bogor Jadi Pelayan Publik Berintegritas
-
Headline.wisata
Menginap Murah di D’Sawah Resort Bogor, Sarapan Gratis untuk 4 Orang dan Akses Aquapark
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Percepat Pembangunan SMPN 2 Rancabungur: Sekolah Baru Siap Berdiri 2025
-
Berita.Headline
Menuju Era Digital: Sertifikat Tanah Analog Beralih ke Elektronik di Bogor
-
Berita.Headline
Soroti Rencana Relokasi PKL ke Rest Area Puncak, Ketua DPRD Rudy Susmanto: Sebaiknya Dilakukan Pendekatan Humanis dan Saling Menguntungkan