Dukungan Barraja Perkuat Posisi Rudy Susmanto-Jaro Ade di Pilkada Kabupaten Bogor 2024

DETAKBOGOR.COM – Dinamika politik jelang Pilkada Kabupaten Bogor 2024 semakin menarik perhatian publik, terutama dengan semakin kuatnya dukungan terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 1, Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi, yang dikenal dengan panggilan Jaro Ade.

Salah satu bentuk dukungan terhadap Rudy Susmanto dan Jaro Ade yang terbaru datang dari kelompok relawan yang menamakan diri Barisan Relawan Rudy-Jaro Ade (Barraja).

Deklarasi dukungan Barraja dilakukan dalam sebuah acara yang digelar di Garbera Hotel and Convention, Megamendung,

Kabupaten Bogor, pada Rabu, 9 Oktober 2024. Ketua Barraja, Rausan Ali Syahnurqi, mengatakan, pembentukan kelompok relawan ini merupakan hasil inisiatif untuk memajukan Kabupaten Bogor, dan salah satu langkah strategis yang mereka ambil adalah memberikan dukungan penuh kepada pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade.

BACA JUGA:  Pastikan Bebas Penyakit, Disnak Bogor Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Hewan Qurban

“Relawan ini dibentuk dengan tujuan jelas, yaitu memberikan kontribusi nyata untuk membawa perubahan positif di Kabupaten Bogor. Kami percaya pasangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade adalah pilihan terbaik untuk mewujudkan visi pembangunan dan kesejahteraan daerah ini,” tegas Ali.

Ali juga menekankan bahwa Barraja tidak sekadar kumpulan yang mudah goyah, tetapi merupakan kekuatan yang solid dengan misi utama memenangkan Pilkada Kabupaten Bogor.

“Kami adalah barisan yang tangguh. Barraja adalah semangat yang berkobar, api perjuangan untuk memenangkan Pilkada ini,” tambahnya.

Calon Bupati Bogor, Rudy Susmanto, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi mendalam atas dukungan yang diberikan Barraja.

BACA JUGA:  Tim Panahan Indonesia Akan Bertarung Keras di Final World Quota Tournament Demi Tiket Olimpiade Paris 2024

Rudy, yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, menceritakan perjalanan karir politiknya yang dimulai dari nol.

“Saya tidak pernah berniat untuk maju sebagai calon bupati, tetapi permintaan langsung dari Presiden terpilih, Prabowo Subianto, mengubah segalanya. Prabowo ingin melihat percepatan pembangunan infrastruktur dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Bogor,” ungkapnya.

Rudy juga menegaskan, dirinya dan Jaro Ade telah berkomitmen penuh untuk mewakafkan tenaga serta pemikiran mereka demi kemajuan Kabupaten Bogor.

“Kami ingin lima tahun ke depan Bogor menjadi lebih maju, aman, dan sejahtera,” tutup Rudy dengan penuh keyakinan.

Dukungan dari Barraja ini menambah momentum positif bagi pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade, yang semakin kuat dan solid dalam menghadapi Pilkada 2024.***

Tags: , , ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya