DETAKBOGOR.COM – Bupati Bogor, Rudy Susmanto, melakukan peninjauan langsung terhadap progres pembangunan Masjid Raya Kabupaten Bogor yang berlokasi di kawasan Stadion Pakansari, Cibinong, pada Senin (30/6/2025).
Kunjungan ke Masjid Raya ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Kabupaten Bogor dalam mempercepat pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Dalam peninjauan tersebut, Rudy menyampaikan bahwa pembangunan Masjid Raya yang telah mencapai progres 12 persen dalam waktu 1,5 bulan ini dirancang bukan sekadar sebagai tempat ibadah, melainkan pusat aktivitas keumatan dan layanan haji terpadu.
Masjid Raya ini dibangun di atas lahan seluas 2,6 hektare dan ditargetkan rampung pada akhir tahun 2025.
“Masjid ini akan menjadi pusat layanan haji dan umrah, dilengkapi plaza manasik, serta hotel berbasis syariah yang dapat difungsikan sebagai asrama haji pada musim haji,” kata Rudy.
Ia juga mengungkapkan bahwa Pemkab Bogor sengaja tidak melakukan seremoni peletakan batu pertama sebagai simbol bahwa pembangunan tak harus diawali dengan acara seremonial.
“Masyarakat bertanya kapan dibangun? Jawabannya, sekarang. Kita tidak sibuk dengan simbolik, tapi langsung kerja dan hasilnya bisa dilihat,” tegasnya.
Masjid Raya Kabupaten Bogor dirancang memiliki menara setinggi 96 meter yang akan menjadi ikon baru wilayah, sekaligus memperkuat identitas religius dan arsitektural Kabupaten Bogor.
Pembangunan masjid ini menelan anggaran sekitar Rp100 miliar yang bersumber dari APBD.
Rudy memastikan bahwa seluruh proses akan diawasi ketat agar sesuai dengan regulasi.
Sementara itu, untuk pengembangan asrama haji dengan konsep hotel syariah, Pemkab berencana menggandeng sektor swasta dan BUMD agar tidak membebani anggaran daerah.
“Pembangunan ini bukan hanya langkah maju, tapi lompatan. Kabupaten Bogor ke depan harus berubah secara nyata, bukan hanya menjadi lebih baik, tapi jauh melesat,” ujarnya.
Tak hanya pembangunan masjid, Rudy juga menekankan bahwa program percepatan infrastruktur tengah digencarkan di berbagai wilayah Kabupaten Bogor, termasuk perbaikan jalan dari wilayah barat, utara, selatan hingga timur.
Salah satunya, ruas jalan di Malasari, Kecamatan Nanggung, yang baru pertama kali dicor sejak Indonesia merdeka, dan akan digunakan sebagai jalur Kejuaraan Nasional Sepeda pada Agustus 2025 mendatang.
Selain pembangunan fisik, Pemkab Bogor juga mulai merealisasikan program sosial, salah satunya Sekolah Rakyat.
Program pendidikan alternatif ini akan hadir di dua lokasi, yakni Jasinga dan Sukamakmur, sebagai bentuk upaya pemerataan akses pendidikan di 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor.***
Tags: hotel syariah Bogor, ikon baru Bogor, Infrastruktur Bogor 2025, Masjid Raya Kabupaten Bogor, masjid tertinggi Bogor, pembangunan Cibinong, pusat layanan haji Bogor, Rudy Susmanto, Sekolah Rakyat Kabupaten Bogor, Stadion Pakansari
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Jaga Kebugaran di Bulan Ramadan, LNC KU 45 Up Hadapi Papa Galaxy dalam Laga Persahabatan
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Bogor Sastra Winara Sampaikan Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2025
-
Berita.Headline
Kabupaten Bogor Perkuat Langkah Menuju ODF dengan Verifikasi Data Intensif
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Salurkan 95 Ekor Hewan Qurban pada Hari Raya Idul Adha 1445 H
-
Berita.Headline
Pemkab Banjar Belajar Pengelolaan Stadion Pakansari
-
Berita.Top News
Asmawa Tosepu Dilantik Jadi Pj Bupati Bogor, ini Tugas Pertama Dari Pj Gubernur Jabar
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor dan PMI Gelar Lomba Tridaya PMR Tingkat Kabupaten Bogor 2024
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Terapkan Lima Hari Sekolah dan Jam Malam Pelajar
-
Berita.Headline
Talenta Bogor Angkat Jawa Barat Jadi Juara Umum LASQI Nusantara 2025
-
Berita.Headline
Halal Bihalal dan Raker JJB Bahas Tatib dan Pilih Efendi Tobing Sebagai Ketua
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
Perkuat Sinergi untuk Kondusifitas Pemilu 2024, Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor Kunjungi Dandim 0621 SK
-
Berita.Headline
Merakyat! Rudy Susmanto Senam Bareng Emak-emak Ciawi, Siap Menangkan Pilkada 2024






















