DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar apel kesiapsiagaan bencana pada Selasa (15/10/2024) sebagai bagian dari langkah antisipasi menghadapi potensi bencana alam yang sering melanda wilayah tersebut, terutama saat memasuki musim penghujan.
Apel kesiapsiagaan bencana ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, dan diikuti oleh seluruh personel BPBD Kabupaten Bogor.
Dalam apel tersebut, Sekda Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menekankan pentingnya pelaksanaan mitigasi bencana secara terencana dan komprehensif.
Ia menegaskan bahwa deteksi dini dan langkah proteksi harus dilakukan untuk meminimalisir dampak bencana di wilayah Kabupaten Bogor.
“Apel kesiapsiagaan ini menjadi momentum penting bagi kita semua untuk lebih waspada dan siap dalam menghadapi bencana. Dengan sinergi dan koordinasi yang baik antar perangkat daerah, kita bisa mengurangi risiko bencana,” ujar Ajat.
Ajat juga menyampaikan apresiasinya kepada BPBD Kabupaten Bogor yang telah menjadi garda terdepan dalam penanganan bencana di daerah tersebut.
Ia mengimbau seluruh perangkat daerah untuk terus berintegrasi dalam upaya mitigasi dan pengendalian bencana serta dalam menanggulangi dampak yang ditimbulkan.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bogor, Ade Hasrat, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menangani lebih dari seribu kasus bencana di Kabupaten Bogor sepanjang tahun 2024.
Berdasarkan data hingga 31 September 2024, BPBD telah merespons 1.033 kejadian bencana, mulai dari bencana hidrometeorologi hingga angin puting beliung.
“Kami kini fokus memperkuat kesiapsiagaan menghadapi musim hujan, terutama untuk ancaman bencana seperti megathrust dan sesar Balibis. Penguatan SDM juga terus dilakukan untuk meningkatkan respons dalam penanggulangan bencana,” jelas Ade.
Dengan apel kesiapsiagaan ini, diharapkan seluruh pihak di Kabupaten Bogor semakin siap dan tanggap dalam menghadapi berbagai potensi bencana yang mungkin terjadi di masa mendatang.***
Tags: Ajat Rochmat Jatnika, Kesiapsiagaan Bencana, Pemkab Bogor, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
PSSI Askab Bogor Siapkan Piala Bupati Bogor 2025 Sebagai Ajang Bergengsi Antar Kecamatan
-
Berita.Headline
Bachril Bakri Dilantik Sebagai Pj Bupati Bogor, ini Fokus Program Prioritas yang Harus Dilaksanakan
-
Berita.Headline
Pelatihan Manajemen Olahraga Basket: Dispora Kabupaten Bogor Siapkan SDM Berkualitas
-
Headline.Lifestyle
7 Rekomendasi Rumah Makan Paling Enak di Cibinong Untuk Buka Puasa, Lokasi Strategis dan Parkir Luas
-
Berita.Headline.politik
Bikin Sengsara Rakyat Miskin, Wakil Ketua Komisi IV, Ridwan Muhibi Minta Pj Bupati Bogor Segera Cabut Perbup 60 Tahun 2023
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Bentuk Tim Khusus Evaluasi Kinerja BUMD, Perusahaan Tidak Sehat Terancam Dibubarkan
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.olahraga
Talk Show di RRI, Azwari Paparkan Program SOIna Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Dukung Para Pelaku Seni Budaya, dan Ekonomi Kreatif Melalui Ruang Berekspresi
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor dan BPTJ Mantapkan Langkah Integrasi Transportasi Massal
-
Berita.Headline.politik
Ustadz AY Sogir Dukung Penuh Rudy Susmanto Maju Sebagai Calon Bupati Bogor 2024
-
Berita.Headline.politik
Jaro Ade Ungkap 10 Nama Calon Wakilnya di Pilkada Kabupaten Bogor 2024
-
Berita.Headline.olahraga
Misi Besar Rudy Susmanto: Menjadikan Kabupaten Bogor Gudang Atlet Berprestasi