CIBINONG | DetakBogor.Com – Sebanyak 60 putra-putri terbaik Kabupaten Bogor resmi dikukuhkan sebagai anggota Paskibraka tahun 2025. Pengukuhan dilakukan langsung oleh Bupati Bogor Rudy Susmanto dalam upacara khidmat di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kamis malam (14/8/2025), menjelang peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI.
Rudy Susmanto menyampaikan kebanggaannya kepada seluruh anggota Paskibraka yang telah melalui proses seleksi dan pembinaan ketat. Ia menegaskan, mereka tidak hanya mengemban tugas mengibarkan bendera, tetapi juga memikul tanggung jawab besar menumbuhkan semangat persatuan dan nasionalisme.
“Paskibraka adalah simbol kedisiplinan, kerja keras, dan cinta tanah air. Tugas mereka bukan sekadar mengibarkan bendera, tapi juga mengibarkan semangat persatuan,” tegas Rudy.
Dalam kesempatan itu, Rudy juga mengapresiasi dukungan TNI, Polri, DPRD, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, serta Lanud Atang Sanjaya yang berperan aktif dalam proses pembinaan anggota Paskibraka.
Menurutnya, keberhasilan ini adalah hasil kolaborasi lintas instansi yang berkomitmen membentuk generasi muda berkarakter.
Rudy berpesan kepada seluruh anggota Paskibraka Kabupaten Bogor 2025 yang akan bertugas di upacara puncak HUT RI di Lapangan Tegar Beriman, 17 Agustus mendatang, untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan daerah.
“Tugas ini adalah kehormatan yang tidak semua orang dapatkan. Kibarkan Bendera Merah Putih dengan penuh kebanggaan,” ucapnya.
Dengan pengukuhan ini, Paskibraka Kabupaten Bogor 2025 siap mengemban amanah sebagai pengibar Sang Saka Merah Putih, sekaligus menjadi teladan generasi muda dalam menumbuhkan cinta tanah air dan semangat persatuan.***
Tags: HUT ke-80 Kemerdekaan RI, Lapangan Tegar Beriman, Paskibraka Kabupaten Bogor 2025, pengukuhan Paskibraka Bogor, Rudy Susmanto
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Target Emas Makin Dekat, Tim Sambo Bogor Menggila di BK Porprov 2026
-
Berita.Headline.politik
Debat Pilpres 2024, ini Jadwal dan Tema Debat Cawapres Selanjutnya
-
Berita.Headline.olahraga
Persani Kabupaten Bogor Bidik 7 Medali Emas di Porprov Jabar 2026
-
Berita.Headline
Pj Bupati Kukuhkan Paskibraka HUT ke-79 RI Tingkat Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Tebar Benih Ikan di Cibinong Situ Plaza, Pemkab Bogor Dorong Ketahanan Pangan
-
Berita.Headline
Groundbreaking Fly Over Tenjo dan Stasiun Baru Jatake, Kolaborasi Pembangunan Infrastruktur Baru di Wilayah Bogor dan Tangerang
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Hadiri Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim Kadin
-
Berita.Headline
Jelang Pilkada 2024, Pj Bupati Bogor Tandatangani Pakta Integritas Netralitas ASN
-
Headline.wisata
Lagi Viral! Wisata Camping Tepi Sungai Gede Riverside Camp: Nikmati Sejuknya Kebun Teh di Gunung Mas Puncak Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Dechan Dorong Pembangunan Gymnasium dan Kolam Akuatik di Pakansari
-
Berita.Headline.olahraga
Dispora Komitmen Tanamkan Nilai Budaya Lewat Permainan Tradisional di Sekolah
-
Berita.Headline.wisata
Seru! Wonderful Puncak 2024: Rest Area Gunung Mas Jadi Pusat Perhatian




















