DETAKBOGOR.COM – Mendekati gelaran Piala Pj Gubernur Jawa Barat 2024 yang akan berlangsung di Kabupaten Bandung, NPCI (National Paralympic Committee Indonesia) Kabupaten Bogor gencar melakukan persiapan.
Fokus utama NPCI Kabupaten Bogor adalah memastikan kesiapan para atlet disabilitas yang akan bertanding dalam beberapa cabang olahraga (cabor), seperti Atletik, Renang, Catur, Tenis Meja, dan Bulutangkis.
Kompetisi ini direncanakan khusus untuk para pelajar dan akan digelar pada 9-12 Desember 2024.
Sekretaris Umum NPCI Kabupaten Bogor, Ripin Sembiring Kembaren, memimpin langsung rapat koordinasi bersama para pelatih dari lima cabor yang akan dipertandingkan.
Dalam rapat tersebut, Ripin menegaskan bahwa NPCI Kabupaten Bogor menaruh perhatian besar terhadap event ini, bahkan sudah menyiapkan proses seleksi ketat untuk memastikan kualitas kontingen yang akan berlaga.
“NPCI Kabupaten Bogor sangat serius menatap event Piala Pj Gubernur Jawa Barat 2024 ini. Kami akan mengadakan seleksi guna memilih 24 atlet terbaik yang akan mewakili Kabupaten Bogor,” ujar Ripin di Sekretariat NPCI Kabupaten Bogor, Gate 5 Stadion Pakansari, Kamis (14/11).
Seleksi ini terbuka untuk atlet dari Sentra Olahraga Disabilitas (SOD) NPCI Kabupaten Bogor maupun atlet disabilitas lainnya di luar SOD. Dalam proses seleksi, area Pakansari Sport Center dan Kolam Aquatic akan menjadi tempat utama pelaksanaan uji kompetensi atlet dari masing-masing cabor.
“Setelah seleksi selesai, kami akan mengadakan rapat lanjutan untuk menetapkan 24 atlet yang akan menjadi bagian dari kontingen Kabupaten Bogor,” tambah Ripin.
Lebih lanjut, Ripin mengungkapkan bahwa dari total 24 atlet yang akan dikirim, NPCI Kabupaten Bogor akan menanggung biaya untuk 12 atlet, sementara 12 atlet lainnya akan didanai oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Persiapan matang dari NPCI Kabupaten Bogor ini menunjukkan komitmen kuat dalam mengangkat prestasi atlet disabilitas di kancah olahraga Jawa Barat.
Kehadiran atlet-atlet terbaik NPCI Kabupaten Bogor ini diharapkan tidak hanya membawa prestasi, namun juga menjadi inspirasi bagi para pelajar disabilitas lainnya untuk terus berprestasi di bidang olahraga.***
Tags: Gubernur Jawa Barat, NPCI Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline
Lindungi Anggota dan Staf dari DBD, Rudy Susmanto Perintahkan Fogging Kantor DPRD Kabupaten Bogor
-
Berita.Berita Pilihan.Headline.politik
Gerindra Resmi Tunjuk Rudy Susmanto Calon Bupati: Harapan Baru untuk Kabupaten Bogor Istimewa
-
Berita.Headline
Akhiri Masa Jabatan Sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto Sampaikan Permohonan Maaf
-
Berita.Headline.olahraga
Nuradi Pimpin Akuatik Bogor, Siap Raih Medali Emas di Porprov Jabar 2026
-
Headline.Lifestyle
Hadir dengan Desain Stylish dan Fitur Canggih, Xiaomi Pad 6S Pro Siap Memukau Kaula Muda Bogor
-
Berita.Headline.politik
Anak Serdadu! Rudy Susmanto Siap Prioritaskan Kesejahteraan Purnawirawan dan Veteran
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Tindak Lanjut Temuan BPK Rp6 M, Pj Bupati Bogor Ancam Pengusaha
-
Berita.Headline
SIM Keliling Polres Bogor Hadir di Mall Cileungsi Hari ini, Yuk Cek Waktu, Syarat, dan Biayanya
-
Berita.Headline.olahraga
Totalitas Tanpa Batas! MKKS SMP Kabupaten Bogor All Out Dukung Atlet O2SN
-
Berita.Headline
Kemacetan Parah di Puncak Bogor Tewaskan Satu Wisatawan, DPRD Kabupaten Bogor Minta Evaluasi Menyeluruh
-
Berita.Headline
Lebih Banyak Dampak Negatif, APDESI Cigombong Minta KEK Lido Dievaluasi
-
Berita.Headline
Lindungi Anggota dan Staf dari DBD, Rudy Susmanto Perintahkan Fogging Kantor DPRD Kabupaten Bogor