DETAKBOGOR.COM – Para atlet Sentra Olahraga Disabilitas (SOD) NPCI Kabupaten Bogor kembali menunjukkan sisi lain dari keseharian mereka.
Selain rutin menjalani latihan fisik dan aktivitas sekolah, 40 atlet SOD NPCI ini juga konsisten dalam membangun nilai-nilai keagamaan dan kedisiplinan.
Salah satunya terlihat dari kebiasaan mereka melaksanakan salat berjamaah lima waktu, mengikuti pengajian rutin, serta menjaga suasana kekeluargaan di lingkungan mereka.
Momentum spesial hadir pada peringatan Isra Miraj 1446 Hijriah yang digelar di Aula Wisma Atlet SOD NPCI Kabupaten Bogor, Kamis (23/1).
Dalam suasana penuh hikmat, para atlet bersama pengelola dan pengurus NPCI Kabupaten Bogor menyelenggarakan perayaan tersebut.
Acara ini turut dihadiri Ketua NPCI Kabupaten Bogor, M. Misbah, beserta jajaran pengelola SOD.
“Alhamdulillah, saya sangat terharu dengan kegiatan Isra Miraj yang diinisiasi oleh para atlet dan pengelola SOD NPCI Kabupaten Bogor,” ungkap M. Misbah usai acara.
Menurut Misbah, yang membuat acara ini istimewa adalah tausiah serta pembacaan Al-Qur’an yang dibawakan langsung oleh para atlet.
“Saya benar-benar bangga dan terharu melihat ketaatan serta ketakwaan para atlet selama ini,” lanjutnya.
Misbah juga mengaku kaget dan kagum karena seluruh rangkaian acara, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan, merupakan gagasan murni para atlet. Meski sederhana, acara ini memiliki makna yang sangat mendalam.
“Ini menjadi kebanggaan besar bagi kami selaku pengelola dan pengurus,” tambahnya.
Perayaan tersebut dimulai dengan pengajian dan pembacaan sholawat Nabi.
Tak hanya itu, para atlet juga melantunkan doa-doa dalam Al Barzanji Marhaban, menciptakan suasana penuh syukur dan kebersamaan.
Langkah para atlet ini tak hanya memperlihatkan kemampuan mereka dalam olahraga, tetapi juga kesungguhan dalam memperkuat iman dan menjaga nilai-nilai spiritual.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa keterbatasan fisik tak menghalangi mereka untuk menjadi inspirasi bagi banyak orang.***
Editor: Muzakkir
Tags: Isra Mi'raj, Kabupaten Bogor, SOD NPCI
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Prestasi Membanggakan, Karate Bogor Tuntaskan Target Medali di Popda Jabar 2025
-
Berita
Jadwal Ganjil Genap dan Car Free Night Menjelang Tahun Baru di Kawasan Puncak Bogor
-
Berita.Headline.politik
Suara Legislatif DPR RI Dapil Jawa Barat V Kabupaten Bogor Versi Real Count KPU RI Sementara, Gerindra Masih Unggul
-
Berita.Headline
DKKB Gelar Workshop Penulisan Kreatif Gratis, Buruan Daftar Peserta Terbatas
-
Berita.Headline.olahraga
Galaxy Stars Bogor Rayakan Pencapaian Gemilang di Kejurkot 2024, Rd Iman Firmansyah: Mempertahankan Prestasi Jauh Lebih Sulit
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Apresiasi Kinerja Bachril Bakri Selama Menjabat Pj Bupati Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Tinjau Posko Dapur Umum Warga Terdampak Banjir Bojongkulur
-
Berita.Headline
36 Siswa Jadi Korban Runtuhnya Atap SMKN 1 Cileungsi, Begini Respons Bupati Bogor Rudy Susmanto
-
Berita.Headline
Turnamen Mobile Legends Piala Rudy Susmanto: Ajang Kompetisi E-Sport Anak Muda Bogor
-
Berita.Headline
Pj Bupati dan Ketua DPRD Kabupaten Bogor Bangun Sinergi untuk Percepatan Pembangunan
-
Berita.Headline
Peringatan Maulid Nabi, Pemkab Bogor Tekankan Pentingnya Soliditas dan Keteladanan Rasulullah
-
Berita.Headline.olahraga
Memasyarakatkan Olahraga, KORMI Kabupaten Bogor Bersama Media Wujudkan Bogor Sehat






















