DETAKBOGOR.COM – Kampus Kesatria Arena, sebutan untuk UPT Pusat Pendidikan dan Pelatihan Olahraga Pelajar Daerah (PPOPM) Kabupaten Bogor, kembali menarik perhatian berbagai lembaga olahraga di Indonesia.
Sabtu (22/11), Kampus Kesatria Arena di Karadenan, Cibinong, menerima kunjungan dari Kelas Khusus Olahraga (KKO) Kota Semarang, Jawa Tengah, yang melakukan studi tiru dan laga uji coba.
Rombongan KKO Kota Semarang yang terdiri dari pengurus, pelatih, dan atlet, menggelar pertandingan persahabatan di empat cabang olahraga: bola voli, atletik, panahan, dan pencak silat, bersama atlet binaan Kampus Kesatria Arena.
Kegiatan ini juga menjadi ajang belajar pengelolaan dan pembinaan atlet di UPT PPOPM Kabupaten Bogor.
“Kedatangan KKO Kota Semarang ini sebagai bagian dari studi tiru. Mereka ingin mengetahui lebih dalam soal pengelolaan, pembinaan atlet, sistem anggaran, hingga sejarah transformasi PPOPM Kabupaten Bogor,” ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Bogor, Asnan AP, Minggu (24/11).
Menurut Asnan, pihaknya dengan terbuka berbagi informasi, mulai dari sejarah berdirinya PPOPM yang berawal sebagai kelas olahraga hingga berkembang menjadi lembaga pembinaan profesional.
“Kami juga menyampaikan berbagai prestasi yang telah diraih para atlet kami, sekaligus program-program unggulan PPOPM,” tambahnya.
Pembenahan Berkelanjutan
Sebagai pengelola Kampus Kesatria Arena, Dispora Kabupaten Bogor terus melakukan pembenahan untuk meningkatkan kualitas pembinaan atlet.
Pembenahan tersebut mencakup peningkatan sumber daya manusia (SDM) pengelola hingga sarana dan fasilitas latihan bagi atlet dari 13 cabang olahraga binaan.
“Untuk mendukung prestasi atlet, kami kembali melibatkan tenaga Sport Science yang berperan penting dalam meningkatkan performa mereka,” ungkap Asnan.
Asnan juga menegaskan komitmen pihaknya dalam mengusung tagline “Dari Karadenan Menuju Pentas Dunia”. “Tagline ini harus menjadi semangat bersama seluruh pengelola, pelatih, dan atlet Kampus Kesatria Arena,” tegasnya.
Kunjungan KKO Kota Semarang ini semakin menegaskan posisi Kampus Kesatria Arena sebagai pusat pembinaan olahraga yang berstandar tinggi di tingkat nasional, sekaligus menjadi inspirasi bagi pengelolaan olahraga di daerah lain.***
Tags: Kampus Kesatria Arena, KKO Kota Semarang, PPOPM
Baca Juga
-
Berita.Headline
Lonjakan Arus Balik Lebaran 2024 di Jalur Puncak Bogor Diprediksi Terjadi Sabtu dan Minggu, Waspadai Kemacetan
-
Berita.Headline.politik
Kemenangan Rudy Susmanto – Jaro Ade Sulit Terbendung, Koalisi Partai Bergerak Total di Dapil 6
-
Headline.wisata
Glamping Ala Ridwan Kamil, Pengalaman Luar Biasa di Astro Highland Glamping
-
Berita.Headline
Arus Lalu Lintas Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Jelang Libur Idul Adha
-
Berita.Headline
Puncak Bulan Bakti Peternakan di Pakansari, Kampanye Minum Susu dan Makan Telur Digelorakan
-
Berita.Headline.olahraga
Sukses di Periode Sebelumnya, Bibit Sucipto Kembali Didaulat Pimpin Pordasi Kabupaten Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Bogor: Bendungan Cibeet Tak Hanya Atasi Banjir, tapi Juga Bawa Manfaat Luas bagi Masyarakat
-
Headline.Top News.wisata
Tempat Wisata Alam Curug Kondang Bogor, Tiket Masuk Rp 10 Ribu, Rasakan Sensasi Camping yang Menakjubkan
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Dorong Diversifikasi Pangan Lokal untuk Kurangi Ketergantungan pada Beras
-
Berita.Headline
Kasus HIV/AIDS di Kabupaten Bogor Tertinggi Kedua di Jabar, LEKAS Gencarkan Sosialisasi
-
Berita.Headline.politik
Tambah Lagi Dukungan 10 Ormas, Kemenangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade Makin Tak Terbendung
-
Berita.Headline.Hukum
Polres Bogor Ungkap Kasus Pencurian dengan Pemberatan dan Perusakan di Indomaret Cikeas Country






















