DETAKBOGOR.COM – Festival Olahraga Masyarakat (Forkot) II 2025 Kota Bogor kembali menyita perhatian publik dengan menghadirkan konsep sportainment yang memadukan olahraga, seni, dan hiburan dalam satu panggung.
Peringatan Hari BMX Sedunia (BMX Day) pada Minggu, 20 Juli 2025, menjadi momentum meriah dengan digelarnya BMX Competition di Hall GOR Pajajaran.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Asosiasi BMX Indonesia (ABI) Kota Bogor ini merupakan bagian dari rangkaian Forkot II 2025 yang digagas Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Bogor.
Ajang ini mempertandingkan tiga nomor utama: BMX Flatland, BMX Street, dan Old School (OS) BMX, yang diikuti puluhan rider berbakat dari berbagai daerah.
Aksi-aksi ekstrem para rider sukses memukau ratusan penonton yang memadati area kompetisi. Kombinasi atraksi sepeda, musik, dan energi anak muda menjadikan acara ini lebih dari sekadar perlombaan olahraga.
Ketua KORMI Kota Bogor, Zaenul Mutaqin, menyebut bahwa Forkot II bukan hanya soal kebugaran, tapi juga ruang kreatif bagi generasi muda.
“BMX Day bukan hanya lomba, tapi wadah anak-anak muda untuk aktif, sehat, dan produktif. Ini adalah bagian dari semangat kami membangun ruang inklusif bagi semua kalangan, terutama generasi muda,” ujar Zaenul.
Ia menegaskan bahwa olahraga masyarakat memiliki peran penting dalam membentuk budaya positif, kolaboratif, dan penuh semangat kebersamaan.
“Kami ingin menunjukkan bahwa olahraga masyarakat bisa jadi bagian dari budaya populer, sekaligus ruang berekspresi yang sehat dan membangun,” tambahnya.
Ketua Panitia Forkot II 2025, Danny Suhendar, menjelaskan bahwa konsep sportainment menjadi magnet utama dalam setiap rangkaian kegiatan Forkot tahun ini.
“Forkot II menghadirkan perpaduan olahraga dengan musik dan seni. Penampilan rapper Dedhe Crow di tengah kompetisi sukses membakar semangat para rider dan penonton,” ungkapnya.
Suasana semakin membara saat Dedhe Crow menyanyikan lagu-lagu andalannya, mengiringi aksi para rider dengan irama yang penuh energi. Sorakan penonton berpadu dengan deru roda menciptakan atmosfer kompetisi yang tak terlupakan.
Rangkaian Festival Forkot II 2025 akan terus berlanjut hingga akhir September, menghadirkan berbagai kegiatan olahraga masyarakat untuk mendorong gaya hidup aktif, sehat, dan kreatif di kalangan warga Kota Bogor.***
Tags: ABI Kota Bogor, BMX Competition Bogor, Forkot II 2025, Hari BMX Sedunia, Kormi Kota Bogor, Olahraga masyarakat, sportainment Kota Bogor, Zaenul Mutaqin
Baca Juga
-
Headline.Top News.wisata
Tempat Wisata Alam Curug Kondang Bogor, Tiket Masuk Rp 10 Ribu, Rasakan Sensasi Camping yang Menakjubkan
-
Berita.Headline.olahraga
Tim Hockey Kabupaten Bogor Lolos ke Porprov Jabar 2026, Siap Harumkan Nama Daerah
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Rudy Susmanto Dukung Pemkab Bogor Bentuk Satgas Gakum Tindak Truk Tambang Nakal di Parungpanjang
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Dorong BLK Ciptakan Program Konkret untuk Tekan Pengangguran
-
Berita.Headline
Rudy Susmanto Turun Tangan! Begini Kondisi Cibinong Setelah Kabel Fiber Optik Dipindah ke Bawah Tanah
-
Berita.Headline
Kabupaten Gowa Belajar Penerapan Teknologi Informasi dari Kabupaten Bogor
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Bachril Bakri Soroti Kemacetan Dramaga, Dorong Kolaborasi Cari Solusi
-
Berita.Headline
Pendiri Mustika Ratu, Mooryati Soedibyo, Akan Dimakamkan di Tapos, Bogor
-
Berita.Headline
Rudy Susmanto Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang, Persiapkan Kepemimpinan di Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Fariz Ramadhan Siap Berlaga di Ajang Sepakbola Bergengsi Gothia Cup 2024
-
Berita.Headline
Desa Gunung Putri Masuk 5 Besar Anugerah Sri Baduga Jabar, Bupati Rudy: Bukti Inovasi Desa Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Di Bawah Kepemimpinan Ahmad Azwari, SOIna Kabupaten Bogor Terus Tingkatkan Koordinasi dan Sosialisasi





















