Bahas Stabilitas Daerah, Bupati Bogor Terima Kunjungan Wakapolda Jabar

Pemkab Bogor dan Polda Jabar sepakat memperkuat sinergi keamanan dan percepatan pembangunan.

Cibinong | DetakBogor.Com – Bupati Bogor Rudy Susmanto menerima kunjungan silaturahmi Wakapolda Jawa Barat Brigjen Pol Adi Vivid Agustiadi Bachtiar di Ruang Soekarno Hatta, Pendopo Bupati, Rabu (27/11/2025).

Pertemuan ini menjadi langkah penting dalam membahas stabilitas keamanan daerah dan penguatan koordinasi antara pemerintah daerah dan kepolisian.

Rudy Susmanto menegaskan bahwa sinergi Pemkab Bogor dan Polda Jawa Barat menjadi fondasi penting dalam membangun lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif bagi masyarakat.

Menurutnya, kolaborasi yang kuat dapat mendukung peningkatan kualitas pelayanan publik serta mendorong percepatan pembangunan.

BACA JUGA:  SOIna Kabupaten Bogor Kirim Enam Atlet Bocce ke Bandung, Siap Harumkan Nama Daerah di Piala Gubernur Jabar 2025

“Ini momentum strategis untuk memperkuat kolaborasi, mempercepat pembangunan, dan meningkatkan pelayanan publik bagi masyarakat. Semoga sinergi ini terus terjaga dan bermanfaat luas,” kata Rudy.

Pertemuan ini juga menegaskan komitmen bersama antara Pemkab Bogor dan aparat kepolisian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, serta memperkuat kerja sama dalam berbagai program pembangunan di Kabupaten Bogor.***

Tags: , , , , , ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya