DETAKBOGOR.COM – Pergantian kepengurusan Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Bogor dari Anton Sukartono Suratto kepada Ade Sanjaya berlangsung mulus.
Proses ini disahkan melalui Musyawarah Cabang (Muscab) V PODSI Kabupaten Bogor yang digelar di RM Bumi Aki, Cibinong, Jumat (31/1/2025).
Muscab PODSI Kabupaten Bogor tersebut dihadiri perwakilan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bogor, Otray Sugiarto dan Ade Kurniawan.
Selain itu, para atlet, pelatih, dan pengurus PODSI Kabupaten Bogor juga hadir memberikan dukungan penuh kepada Ade Sanjaya yang terpilih sebagai Ketua Cabor Dayung Kabupaten Bogor periode 2024-2028.
“Dalam Muscab kali ini, para pengurus dan atlet memberikan amanah kepada saya untuk menjadi Ketua PODSI Kabupaten Bogor periode 2024-2028,” ujar Ade Sanjaya di sela-sela acara.
Sebagai anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Fraksi Partai Demokrat, Ade Sanjaya menyampaikan terima kasih kepada jajaran pengurus, pelatih, dan atlet yang telah mempercayakan kepemimpinan PODSI Kabupaten Bogor kepadanya.
Ade menegaskan, target utama kepengurusannya adalah mencetak atlet dayung berprestasi yang dapat bersaing di berbagai ajang olahraga bergengsi, seperti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat, Pekan Olahraga Nasional (PON), serta ajang internasional seperti SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade.
Menurutnya, Kabupaten Bogor memiliki banyak potensi atlet dayung yang dapat berkembang menjadi atlet hebat dengan karakter juara.
Pada ajang Porprov Jabar 2022, cabor dayung Kabupaten Bogor berhasil menyumbangkan 15 medali, terdiri dari 6 emas, 6 perak, dan 3 perunggu.
“Sebetulnya, pada Porprov Jabar 2022 kami menargetkan 8 medali emas. Namun karena berbagai kendala, kami hanya mampu meraih 6 emas, 6 perak, dan 3 perunggu,” jelasnya.
Menghadapi Porprov Jabar 2026, Ade berharap enam medali perak yang diraih pada edisi sebelumnya dapat ditingkatkan menjadi emas.
“PODSI Kabupaten Bogor akan all-out memberikan prestasi maksimal untuk Kontingen Kabupaten Bogor pada Porprov Jabar 2026 mendatang,” pungkas Ade Sanjaya penuh optimisme.***
Tags: Ade Sanjaya, Anton Suratto, Muscab, PODSI Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline
Bupati Rudy Susmanto Bersama Wapres Gibran Kunjungi SMA Al-Madinah, Perkuat Digitalisasi Sekolah
-
Berita.Headline.olahraga
Tim Basket 3×3 Putri Kabupaten Bogor Raih Emas di Kejurda Jabar 2024
-
Berita.Headline.olahraga
PDBI Kota Bogor Seleksi 28 Atlet untuk Porprov Jabar 2026
-
Berita.Headline.olahraga
Seleksi Atlet Baru UPT PPOPM Dispora Kabupaten Bogor Diminati Lebih dari 250 Pendaftar
-
Berita.Headline
Peringatan Isra Mi’raj, Pemkab Bogor Perkokoh Keimanan dan Kepedulian Spiritual
-
Berita.Headline
Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Bupati Bogor, Bachril Bakri Triwulan I
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.politik
Kemenangan Rudy Susmanto – Jaro Ade Sulit Terbendung, Koalisi Partai Bergerak Total di Dapil 6
-
Berita.Headline
Dispora Kabupaten Bogor Apresiasi Naufal Putra Diandra, Juara Dunia Karate WKF Karate 1 2025
-
Berita.Headline
Meneguhkan Komitmen untuk Kesehatan Jantung: Pengurus YJI Cabang Kabupaten Bogor 2023-2028 Resmi Dilantik
-
Berita.Headline
Sekda Burhanudin Pimpin Rapat Evaluasi, Minta Jajaran Pemkab Bogor dan Camat Tindak Lanjut MCP KPK dan SPIP
-
Berita.Headline
Cabut Aturan Operasional Truk Khusus Tambang Siang Hari, ini Aturan yang Diterapkan Pemkab Bogor
-
Berita.Headline.politik
TEGAS! Partai Golkar 100 Persen Rekomendasikan Jaro Ade sebagai Cabup Bogor 2024, Simak Alasannya