DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Dinas Pendidikan memberikan perhatian serius terhadap keberlanjutan pendidikan bagi siswa dari keluarga kurang mampu yang tidak tertampung di sekolah negeri.
Sebanyak 101 siswa SMP swasta menerima bantuan beasiswa pendidikan sebagai bentuk intervensi pemerintah dalam menjamin akses pendidikan yang adil dan merata.
Penyaluran beasiswa tersebut dilaksanakan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, dalam acara penandatanganan pakta integritas Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) serta penyerahan beasiswa pendidikan bagi siswa SMP swasta dan guru PAUD, di Auditorium Setda Kabupaten Bogor, Cibinong, Senin (23/6).
Sekda Ajat menyampaikan bahwa program ini merupakan arahan langsung Bupati Bogor Rudy Susmanto yang ingin memastikan seluruh anak di Kabupaten Bogor tetap bisa melanjutkan pendidikan tanpa terkendala biaya, meski tidak lolos ke SMP negeri.
“Ada siswa dari keluarga tidak mampu yang tidak tertampung di sekolah negeri, lalu menghadapi kendala biaya untuk masuk sekolah swasta. Di sinilah peran dan kepedulian Pak Bupati hadir melalui program beasiswa ini,” ujar Ajat.
Ia berharap, bantuan tersebut menjadi pemantik semangat bagi para siswa untuk terus belajar dan berprestasi di bangku pendidikan.
Selain itu, program ini juga menjadi bukti nyata bahwa pemerintah daerah hadir untuk menjembatani kesenjangan akses pendidikan.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Rusliandy, menjelaskan, beasiswa ini diberikan khusus bagi siswa yang gagal masuk SMP negeri melalui jalur SPMB atau PPDB tahun ajaran 2024-2025, namun tetap ingin melanjutkan pendidikan di SMP swasta.
“Kami ingin memastikan bahwa semua anak, khususnya dari keluarga tidak mampu, tetap mendapatkan haknya untuk bersekolah meskipun tidak masuk sekolah negeri. Beasiswa ini membantu meringankan beban biaya pendidikan mereka di sekolah swasta,” terang Rusliandy.
Tak hanya siswa, Pemkab Bogor juga memberikan beasiswa jenjang S1 bagi 202 guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas dan kompetensi tenaga pendidik.
Program ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat pondasi pendidikan sejak usia dini.
“Pendidikan yang baik dimulai dari guru yang berkualitas. Karena itu, kami mendukung penuh guru-guru PAUD untuk meningkatkan kompetensinya melalui program beasiswa ini,” tambah Rusliandy.
Kegiatan ini turut dihadiri perwakilan Forkopimda, Ketua Baznas Kabupaten Bogor, Ketua Dewan Pendidikan, Ketua PGRI, serta para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemkab Bogor.***
Tags: Beasiswa Guru PAUD, Beasiswa SMP Swasta, pendidikan Kabupaten Bogor, Program Disdik Bogor, Siswa Tak Mampu
Baca Juga
-
Berita.Headline
Pj Bupati Kukuhkan Paskibraka HUT ke-79 RI Tingkat Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Pisah Sambut Kajari Cibinong, Bupati Bogor Ungkap Kontribusi Besar Irwanuddin
-
Berita.Headline
Dede Chandra Sasmita Tekankan Peran Strategis Majelis Taklim dalam Pemberdayaan Perempuan
-
Berita.Headline
Festival Kreasi dari Tepian 2024: Penjabat Bupati Bogor Terharu Menyaksikan Talenta Anak Istimewa
-
Berita.Headline
Wamendagri Kunjungi Irigasi Sasak Ciseeng: Dorong Percepatan Swasembada Pangan 2027
-
Berita.Headline
Sastra Winara Tegaskan Dukungan DPRD dalam Penguatan Command Center untuk Pelayanan Publik Digital
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Dukung Program Perumahan Prabowo, Sastra Winara Tekankan Pentingnya Hunian Sejahtera
-
Berita.Headline.olahraga
Laga Perpisahan Sri Kuncoro: Wejangan Penting untuk Pelti dan BAVETI Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Sekda Burhanudin Pimpin Rapat Evaluasi, Minta Jajaran Pemkab Bogor dan Camat Tindak Lanjut MCP KPK dan SPIP
-
Berita.Headline.olahraga
Kadispora Bogor Dorong Lapangan Tenis Pakansari Jadi Magnet Olahraga dan Ekonomi
-
Berita.Headline.olahraga
Liga Oplos 2025 : Camry Jaga Silaturahmi Lewat Sepak Bola dan Santunan
-
Berita.Headline
Proyek Jalan Cikereteg-Pancawati Mangkrak, Komisi III DPRD Kabupaten Bogor Segera Panggil Kepala Dinas PUPR






















