DETAKBOGOR.COM – PT. Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 2 dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melakukan pertemuan, di Ruang Rapat Bupati Bogor pada Rabu, 13 Maret 2024.
Kehadiran jajaran PTPN I Regional 2 dalam pertemuan tersebut diterima langsung Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda), Burhanudin dan sejumlah kepala dinas.
Pertemuan difokuskan pada pembahasan terkait peningkatan sinergi dan harmonisasi kerja antara program kerja PTPN I Regional 2 dengan kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.
Pada kesempatan tersebut Asmawa Tosepu menyatakan, pertemuan ini merupakan suatu kehormatan bagi Pemkab Bogor, karena dapat bersilaturahmi dan berdiskusi langsung dengan jajaran PTPN I Regional 2.
Selain bersilaturahmi, diskusi juga melibatkan perkembangan program kerja PTPN I Regional 2, agar dapat lebih sinkron dan bersinergi dalam membangun Kabupaten Bogor ke depan.
“Kita manfaatkan momentum ini untuk menghasilkan sesuatu yang akan berkontribusi terhadap percepatan pembangunan di Kabupaten Bogor,” ungkap Asmawa.
Sementara Regional Head PTPN I Regional 2, Hariyanto menyampaikan, kerja sama dan kolaborasi antara PTPN I Regional 2 dan Pemkab Bogor sudah terjalin dengan baik.
Ia mencontohkan, kerja sama terkait pembangunan hunian tetap (huntap) dan Rest Area Puncak.
“Hari ini, maksud kedatangan kami adalah untuk terus meningkatkan sinergi dengan Pemkab Bogor,” ungkapnya.
Hariyanto juga berjanji akan terus menjalin sinergitas antara PTPN I Regional 2 dengan kebijakan Pemkab Bogor.
“Kami akan terus meningkatkan komunikasi agar terdapat sinergi antara program kerja kami dengan kebijakan Pemkab Bogor,” tegas Hariyanto.
Turut hadir dalam pertemuan tersebut Sekretaris Daerah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Staf Ahli, Kepala Bapenda, Kepala Badan Bappedalitbang, Kepala Distanhorbun, Kepala Disbudpar dan jajaran pejabat Pemkab Bogor.***
Tags: Asmawa Tosepu, Pemkab Bogor, Pj Bupati Bogor, PTPN I Regional 2
Baca Juga
-
Headline
Jadwal Layanan SIM Keliling Kabupaten Bogor pada Hari Jadi Bogor ke-542, Senin 3 Juni 2024
-
wisata.Berita Pilihan.Headline
Wisata Alam Terbaru di Bogor: Camping Ground Lembur Anyar di Tepi Air, HTM Hanya 20 Ribu
-
Berita.Headline
Gratis! Pasukan Rudy Susmanto Gelar Turnamen Esport Bergengsi Berhadiah Fantastis
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
Tegas! Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu Instruksikan Sistem Kerja Baru ASN
-
Berita.Headline.olahraga
Turnamen Mini Soccer Antar SKPD Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-542
-
Headline.politik
Masak Nasi Goreng di Festival Memasak Partai Golkar, Prabowo: Nasi Goreng Saya Enak!
Rekomendasi lainnya
-
Berita.politik
Perolehan Suara Sementara Real Count KPU Pileg DPRD Kabupaten Bogor Dapil 2, Partai Gerindra Kuasai Puncak Perolehan Suara
-
Berita Pilihan.Headline.wisata
7 Destinasi Wisata Bogor Terbaru 2024, Lokasi Mudah Dijangkau HTM Mulai 10 Ribu
-
Berita.Headline
Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu Perintahkan Camat Rumuskan Isu Strategis Pembangunan Jangka Menengah dan Panjang
-
Berita
KPU RI Umumkan Nama Anggota KPU Terpilih di Kota dan Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline.politik
Menggema! Ribuan Relawan PERSUS Siap Menangkan Pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade
-
Berita.Headline.politik
Alasan Maruarar Sirait Meninggalkan PDIP Ikut Jejak Jokowi: Keputusan Sulit untuk Pindah Partai