DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kembali mengadakan Anugerah Pajak Daerah 2024 sebagai bentuk apresiasi kepada Wajib Pajak yang berperan aktif dalam mendukung pembangunan daerah.
Acara prestisius Anugerah Pajak ini akan berlangsung pada 12 November 2024 di Harris Hotel Cibinong City Mall, menggantikan lokasi sebelumnya yang sering diadakan di Pullman Ciawi.
Penghargaan ini diberikan kepada 89 Wajib Pajak dari berbagai kategori, mencakup individu, instansi terkait, serta kepala desa yang dinilai berkontribusi dalam meningkatkan pendapatan daerah.
Tak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada instansi yang membantu optimalisasi pengelolaan pajak daerah, seperti Kejaksaan Negeri, Samsat P3DW, dan beberapa lembaga lainnya.
Sekretaris Bappenda Kabupaten Bogor, Irawan Susanto menjelaskan, agenda tahunan ini ditujukan untuk memberikan apresiasi kepada para Wajib Pajak yang disiplin dalam membayar pajak tepat waktu dan sesuai jumlah yang ditentukan.
“Penghargaan juga diberikan kepada kepala desa yang telah menyelesaikan pembayaran Buku 1 dan Buku 2, serta pihak-pihak yang membantu Bappenda dalam pengelolaan pendapatan daerah,” ujar Irawan.
Ia berharap, melalui penghargaan ini, para Wajib Pajak semakin terdorong untuk meningkatkan kontribusi mereka.
“Dengan pembayaran pajak yang tepat waktu dan tepat jumlah, Pemkab Bogor dapat memanfaatkan pendapatan tersebut untuk mendanai berbagai proyek pembangunan di seluruh wilayah Kabupaten Bogor,” tambahnya.
Tahun ini, Pemkab Bogor sengaja memilih lokasi acara di Harris Hotel Cibinong City Mall, menggantikan Pullman Ciawi, dengan harapan suasana baru ini dapat mengurangi kemacetan dan memberikan kenyamanan lebih bagi para undangan.
“Kami berharap acara ini membawa angin segar dalam penyelenggaraannya, selain lebih dekat, mudah-mudahan juga lebih lancar,” tutup Irawan.
Acara ini diharapkan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pembayaran pajak demi kemajuan Kabupaten Bogor.***
Tags: Anugerah Pajak, BAPPENDA, Pajak Daerah
Baca Juga
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto: Pungli Ancaman Serius Sektor Pariwisata
-
Headline.Lifestyle
Rekomendasi Mobil Murah Pengganti Raize dan Rocky, Cocok Buat Warga Bogor yang Punya Anggaran Terbatas
-
Headline.Lifestyle
Primadona Kuliner Bogor, Martabak Air Mancur yang Melegenda, Awalnya Ternyata Dikenal Sebagai Hok Lo Pan
-
Berita.Headline
Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor Serukan Sekolah Tidak Melakukan Study Tour
-
Berita.Headline.olahraga
Dechan Dorong Pembangunan Gymnasium dan Kolam Akuatik di Pakansari
-
Berita.Headline
Wakil Ketua I KONI Dukung Turnamen Mobile Legends Karang Taruna Cup Gandoang
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline.politik
Ade Wardhana Serahkan Berkas Penjaringan Bakal Calon Bupati Bogor Dari PDIP
-
Berita.Headline.olahraga
Bangkitkan Semangat Olahraga! Turnamen PSVI dan KORMI Siap Guncang Stadion Pakansari
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto: Pilkada 2024 Momentum Penting Menata Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Stadion Mini Cibinong Ukir Sejarah Baru Sebagai Venue Final Liga 3 Nasional 2024
-
Headline.Berita Pilihan
Rudy Susmanto: Sosok Dekat Prabowo yang Dinanti Masyarakat Menjadi Bupati Bogor
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Terima Empat Raperda Penting dari Pj Bupati Bogor