DETAKBOGOR.COM – Koperasi Merah Putih Desa Hambalang (Kopdes Merah Putih Hambalang) terus menunjukkan eksistensinya sebagai motor penggerak ekonomi lokal.
Dengan mengintegrasikan berbagai unit usaha dan pelayanan dasar masyarakat, koperasi ini kini menjadi percontohan nasional dalam pengelolaan ekonomi desa yang mandiri dan berkelanjutan.
Ketua Koperasi Desa Hambalang, Cecep Muftahudin, menyampaikan bahwa koperasi yang dipimpinnya telah mengoperasikan sejumlah layanan penting seperti unit simpan pinjam, sembako murah, klinik dan apotek desa, hingga gudang logistik.
Semuanya dikelola secara profesional untuk memenuhi kebutuhan warga setempat sekaligus memperkuat ekonomi dari akar rumput.
“Alhamdulillah, semua unit usaha ini berjalan berkat dukungan penuh dari pemerintah pusat, Pemerintah Kabupaten Bogor, serta BUMN seperti Pupuk Indonesia, Pertamina, ID Food, Bulog, dan Pos Indonesia,” ujar Cecep dalam pernyataannya.
Cecep juga mengapresiasi peran perbankan, khususnya BRI, yang turut andil dalam mendorong pertumbuhan koperasi.
Menurutnya, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci keberhasilan dalam membangun pelayanan publik dan perekonomian yang terintegrasi di tingkat desa.
Ke depan, Kopdes Merah Putih Hambalang tak hanya berhenti pada sektor pelayanan dasar.
Cecep menegaskan bahwa koperasi akan mengembangkan sektor pertanian, terutama komoditas ubi kayu atau singkong, yang dinilai memiliki potensi besar sebagai produk unggulan desa.
“Kami sedang menyiapkan pengembangan produk singkong agar bisa menembus pasar ekspor. Bahkan saat ini kami kedatangan tamu dari Jepang yang siap membantu memasarkan hasil pertanian kami ke luar negeri,” jelas Cecep.
Langkah ini mendapat dukungan langsung dari Bupati Bogor, Rudy Susmanto, yang menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Bogor siap berkolaborasi dengan koperasi demi menciptakan pemerataan ekonomi dan pelayanan sosial bagi masyarakat.
“Saya harap semangat koperasi ini bisa menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam memperkuat ketahanan ekonomi nasional dari bawah,” kata Rudy.
Apresiasi juga datang dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang memuji tata kelola Desa Hambalang dalam menjalankan koperasi dan pelayanan publik secara profesional.
“Saya melihat langsung kepala desanya sangat paham persoalan. Kantor pelayanan tertata, bahkan toiletnya bersih. Ini mencerminkan tata kelola desa yang bertanggung jawab,” ungkap Dedi.
Ia juga menyoroti keberhasilan koperasi dalam menyediakan layanan dasar seperti distribusi pupuk, LPG, dan kebutuhan pokok, yang kini lebih mudah diakses langsung dari desa.
Menurutnya, pendekatan pelayanan berbasis desa ini mampu menurunkan harga barang dan mempercepat pemerataan pembangunan.
“Dengan konsep seperti ini, kita tidak hanya mendekatkan layanan ke rakyat, tapi juga menciptakan efisiensi yang berdampak langsung pada kehidupan masyarakat,” pungkas Gubernur.***
Tags: Bupati Bogor, Dedi Mulyadi, ekonomi desa mandiri, ekspor singkong ke Jepang, Gubernur Jabar, Kopdes Merah Putih, koperasi desa Hambalang, koperasi unggulan nasional, layanan kesehatan desa, program BUMN untuk desa, Rudy Susmanto, UMKM desa Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Sepakbola Grup D Porprov Jabar Sajikan Derby Panas di Puncak Raya
-
Berita.Headline
Sukseskan Program ILP di Kabupaten Bogor, Suryanto Ungkap Peran Penting Pemda, Pemdes, dan Masyarakat
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Siapkan Masjid Terbesar di Pakansari, Cikal Bakal Pusat Layanan Haji
-
Berita.Headline
Momen Spesial HJB ke-542, Pj Bupati Bogor Respon Positif SOina Kabupaten Bogor
-
Berita Pilihan.Headline.wisata
Villa Delovey: Pengalaman Glamping Murah 200 Ribuan di Puncak Bogor Dekat Kopi Nako Kebon Jati
-
Berita.Headline
Stok Kosong, Harga Minyak Kita di Pasar Bogor Melebihi HET
Rekomendasi lainnya
-
Headline.wisata
Menyingkap Misteri Gaib Pura Parahyangan Agung Jagatkarttya: Tempat Spiritual Prabu Siliwangi di Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
Kadispora Asnan AP Ajak Semua Induk Olahraga Optimalkan Keberadaan PPOPM
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor dan Kemenhub Bahas Solusi Kemacetan Puncak
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Sastra Winara Minta Kapolres Baru Lakukan Langkah Strategis Atasi Kemacetan Puncak
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Rencanakan Pembangunan Masjid di Sekitar Stadion Pakansari
-
Berita.Headline
Antisipasi Musim Liburan, Ketua DPRD Rudy Susmanto Ajak Bersama Cegah Pungli di Destinasi Wisata Bogor






















