KONI Kabupaten Bogor Optimis Sumbang Medali Emas di PON 2024

DETAKBOGOR.COM – Ketua Umum KONI Kabupaten Bogor, Dedi Ade Bachtiar, menunjukkan keyakinan yang tinggi bahwa para atlet dari Bumi Tegar Beriman akan berkontribusi besar bagi Kontingen Jawa Barat dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Sumatera Utara, yang akan berlangsung pada bulan September mendatang.

Menurut Dedi, para atlet dari berbagai cabang olahraga yang berada di bawah naungan KONI Kabupaten Bogor selalu berhasil menyumbangkan medali emas untuk Jawa Barat di setiap gelaran PON.

“Saya optimis para atlet dari Kabupaten Bogor akan mampu mendulang medali emas bagi Jawa Barat pada PON 2024 di Sumut,” tegasnya pada Kamis, 25 Juli 2024.

BACA JUGA:  Libur Idul Fitri, Pantai Karang Putih Cukuhbalak Diserbu Wisatawan

Lebih lanjut, Dedi mengungkapkan bahwa KONI Kabupaten Bogor secara intens melakukan monitoring terhadap para atlet yang tergabung dalam Pelatda Jabar.

“Kami sangat intens memberikan dukungan dan motivasi kepada para atlet Kabupaten Bogor yang ada di Pelatda Jabar di Bandung,” ujarnya.

Tak hanya itu, Dedi juga menambahkan bahwa beberapa pengurus KONI akan berangkat ke arena PON 2024 di Sumut dan Aceh untuk memberikan motivasi langsung kepada para atlet Kabupaten Bogor yang berlaga.

Dalam kesempatan yang sama, Dedi juga menginformasikan bahwa saat ini KONI Kabupaten Bogor tengah mempersiapkan rapat kerja yang akan dilaksanakan pada tanggal 31 Juli hingga 1 Agustus 2024.

BACA JUGA:  KONI Kabupaten Bogor Berikan Support dan Dukungan untuk Atlet Jelang PON Sumut-Aceh 2024

Di sisi lain, Sekretaris Umum KONI Kabupaten Bogor, Fitri Putra Nugraha, menyebutkan bahwa ada sekitar 122 atlet dari 42 cabang olahraga yang akan bertanding di PON 2024 di Sumut dan Aceh.

Selain itu, ada 21 pelatih dari KONI Kabupaten Bogor yang turut masuk dalam skuad Kontingen Jawa Barat pada ajang tersebut.

“Kami sangat optimis para atlet dari Kabupaten Bogor akan mempertahankan tradisi sebagai penyumbang emas bagi Jabar pada PON 2024,” pungkasnya.***

Tags: ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya