DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten Gowa melakukan studi tiru ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor untuk meningkatkan pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan berbasis teknologi,
Kunjungan Pemkab Gowa tersebut diterima oleh Kepala Bidang Infrastruktur Teknologi (IT) Diskominfo Kabupaten Bogor, Muharom, bersama tim pengembang teknologi informasi lainnya di Ruang Rapat Kepala Diskominfo pada Rabu (22/01/2025).
Dalam sambutannya, Muharom mengungkapkan pentingnya kerja sama dan pembelajaran bersama dalam menghadapi tantangan perkembangan teknologi informasi yang terus bergerak cepat.
Ia menjelaskan struktur organisasi Diskominfo Kabupaten Bogor sekaligus menyoroti pentingnya sinergi untuk mengembangkan sistem yang mendukung pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang lebih baik.
“Teknologi berkembang begitu pesat, dan ketersediaan anggaran menjadi faktor utama dalam menentukan kemajuan. Kami berharap kunjungan ini menjadi sarana berbagi pengalaman dan solusi bersama untuk pengembangan teknologi informasi,” ujar Muharom.
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Diskominfo Kabupaten Gowa, Asri Rewongna, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan mempelajari infrastruktur data center, jaringan, serta sistem keamanan data yang telah diterapkan Kabupaten Bogor.
Ia menyebutkan bahwa wawasan yang diperoleh diharapkan dapat memperkuat pengembangan e-government di Kabupaten Gowa.
“Kami ingin mendapatkan wawasan tentang pengelolaan data center dan penerapan sistem yang mendukung efisiensi operasi pemerintahan, sehingga mampu meningkatkan transparansi dan responsivitas pemerintah terhadap kebutuhan masyarakat,” kata Asri.
Lebih lanjut, ia menyampaikan apresiasi atas sambutan Diskominfo Kabupaten Bogor yang dianggap menjadi contoh dalam inovasi teknologi informasi.
“Diskusi ini memberi kami banyak inspirasi terkait langkah-langkah konkret untuk meningkatkan infrastruktur teknologi informasi di daerah kami. Diharapkan kolaborasi ini mampu mendorong implementasi teknologi yang lebih baik dalam pemerintahan Kabupaten Gowa,” tambahnya.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan kedua daerah dapat saling berbagi pengetahuan untuk memperkuat penerapan teknologi informasi demi mendukung pemerintahan yang lebih efektif dan pelayanan publik yang optimal.***
Tags: Diskominfo Kabupaten Bogor, Pemkab Gowa, Teknologi Informasi
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Tim Basket 3×3 Putri Kabupaten Bogor Raih Emas di Kejurda Jabar 2024
-
Berita.Headline.politik
Caleg Partai Gerindra Dapil 6, Andi Permana, Dipastikan Kembali Sukses Raih Kursi DPRD Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Hari Bhayangkara ke-79: Lomba Mancing Polres Bogor Diserbu Warga
-
Berita.Headline.olahraga
Harum di Tanah Borneo, SOD NPCI Kabupaten Bogor Jadi Percontohan Nasional
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Salurkan 95 Ekor Hewan Qurban pada Hari Raya Idul Adha 1445 H
-
Berita.Headline
PMPH Tekankan Pentingnya Revisi UU Migas untuk Ketahanan Energi Nasional
Rekomendasi lainnya
-
Headline.Berita Pilihan.Lifestyle
Rekomendasi Mobil Harga 50 Jutaan Kondisi Rapi Paling Recommended
-
Berita.Headline
Apresiasi Kegiatan Bogor Hujan Trail 2024, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Sismanto: Sejalan Dengan Visi Bogor Sport and Tourism
-
Berita.Headline.politik
Didukung Penuh Pemuda Pancasila, Kemenangan Rudy-Jaro Semakin Tak Terbendung
-
Headline
Beli Produk Giro Bank BJB Bisa Dapat Cashback Ratusan Ribu Hingga Jutaan
-
Berita.Headline
Bimtek Pengelolaan Website, Pemkab Bogor Percepat Implementasi Desa Cerdas
-
Berita.Headline.olahraga
KORMI FEST 2024 Sukses, Pj Bupati Bogor Bangga KORMI Jadi Ujung Tombak Olahraga Masyarakat