DETAKBOGOR.COM – Tiga atlet taekwondo binaan National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Bogor bersiap tampil dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Taekwondo Pancasila Cup 2025.
Ajang ini mencakup Exhibition Para Taekwondo Kyorugi and Poomsae dan berlangsung di GOR Ciracas, Jakarta Timur, mulai 9 hingga 11 Januari 2025.
Ketiga atlet taekwondo yang berada di bawah bimbingan Head Coach Emerald Margareth Dien adalah Muhammad Rojak, Djonyor Suenaung, dan Oriyana Putri. Mereka akan membawa nama Kabupaten Bogor dalam kompetisi bergengsi tersebut.
Ketua NPCI Kabupaten Bogor, M. Misbah, mengungkapkan harapannya agar para atlet dapat memberikan performa terbaik mereka.
“Kami berharap semua atlet taekwondo binaan NPCI Kabupaten Bogor yang tampil di ajang Pancasila Cup 2025 bisa menuai prestasi yang membanggakan,” ujarnya saat pelepasan tim di Bogor, Kamis (9/1/2025).
Misbah menambahkan, partisipasi dalam Kejurnas Pancasila Cup 2025 ini menjadi momen penting untuk meningkatkan kemampuan bertanding para atlet.
“Ajang ini adalah peluang bagus bagi para atlet NPCI Kabupaten Bogor sebagai persiapan menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya disiplin dan menjaga kondisi fisik selama kompetisi berlangsung.
“Minimal, Kejurnas ini akan menambah pengalaman bertanding dan memperkuat mental para atlet,” imbuhnya.
Dengan tekad dan persiapan matang, tim taekwondo NPCI Kabupaten Bogor diharapkan dapat memberikan hasil yang terbaik dan mengharumkan nama daerah di ajang nasional ini.***
Tags: NPCI, Pancasila Cup 2025, Taekwondo
Baca Juga
-
Berita.Berita Pilihan
Masuk Masa Transisi, Sulhajji Jompa Ajak Semua Pihak Dukungan Kinerja Pj Bupati Bogor
-
Berita.Headline
Kembali Nahkodai KKGO Kabupaten Bogor, Dadang S.Pd Siap Bersinergi
-
Berita.Headline.politik
Ketua DPD Partai Demokrat Jabar, Anton Sukartono Suratto, Amanahkan Kursi DPR RI di Dapil Jabar V
-
Berita.Headline
Pemkab Bogor Resmikan PIG Geopark Halimun Salak
-
Berita.Headline.olahraga
Pelatih Tim Sepakbola Kabupaten Bogor Bangun Program Unggulan Matangkan Kesiapan Skuad Porprov 2026
-
Berita.Headline.olahraga
Dispora Kabupaten Bogor Gelar Pelatihan Kepemimpinan Pemuda Era Digital
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Apresiasi Polres Bogor Bongkar Penipuan Minyak Goreng MinyaKita
-
Berita.Headline.olahraga
NPCI Kabupaten Bogor Siap Kirim Atlet Disabilitas Terbaik ke Talent Scouting Nasional ‘Mendobrak Batas’ 2025
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto Dukung Pembangunan Wisma Istimewa untuk Atlet Disabilitas
-
Berita.Headline
Melampaui Target, Investasi Kabupaten Bogor Tembus Rp 16,98 Triliun
-
Berita.Headline
Rudy Susmanto: Rumah Ibadah di SMA Kemala Taruna Bhayangkara simbol toleransi dan pembentukan karakter
-
Berita.Headline
Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-542, Kecamatan Sukaraja Gelar Lomba Nguseup dan Kreasi Isi Piringku B2SA






















