Didukung Penuh Stakeholder Olahraga, Kejurkab Panjat Tebing Bogor 2024 Jadi Istimewa

Panjat TebingKejurkab Panjat Tebing Bogor 2024

DETAKBOGOR.COM – Pelaksanaan Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Panjat Tebing se-Kabupaten Bogor 2024 yang digelar oleh FPTI Kabupaten Bogor telah berhasil menarik perhatian berbagai pihak, termasuk para pemangku kepentingan olahraga di Bumi Tegar Beriman.

Kejurkab Panjat Tebing 2024 yang berlangsung di Wall Climbing Pakansari pada 23-25 Agustus 2024 ini terasa sangat istimewa.

Event ini menampilkan kategori Lead dan Speed Klasik serta dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dalam dunia olahraga Kabupaten Bogor, seperti Asnan AP (Kadispora) Hendarsah (Sekdispora dan Ketua Bapopsi) Dedi Ade Bachtiar (Ketua KONI) M Misbah (Ketua NPCI) Rike Iskandar (Ketua KORMI) dan Ahmad Azwari (Ketua SOina Kabupaten Bogor).

BACA JUGA:  Seleksi Atlet Muda Lokal: Langkah Awal Pelti Kabupaten Bogor Menuju Porprov Jabar 2026

Kehadiran semua pemangku kepentingan ini menciptakan harmoni yang mendukung peningkatan gairah dan atmosfer olahraga di Kabupaten Bogor.

“Alhamdulillah, event Kejurkab Panjat Tebing kali ini mendapat perhatian serius dari Dispora dan semua pemangku kepentingan olahraga di Kabupaten Bogor. Ini menjadi energi positif bagi kami di FPTI Kabupaten Bogor untuk terus melakukan pembinaan jangka panjang,” ujar Ketua FPTI Kabupaten Bogor, Trian Turangga, Jumat, 23 Agustus 2024.

Senada dengan Trian, Ketua NPCI M Misbah dan Ketua SOIna Kabupaten Bogor Ahmad Azwari juga menyampaikan dukungan mereka terhadap semakin banyaknya event olahraga di Kabupaten Bogor.

Mereka berharap langkah yang dilakukan FPTI Kabupaten Bogor ini dapat melahirkan para atlet panjat tebing masa depan yang mampu mengharumkan nama Indonesia di ajang Olimpiade mendatang.***

Tags: , ,

Baca Juga

Rekomendasi lainnya