DETAKBOGOR.COM – Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (BAPOPSI) Kabupaten Bogor menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor.
Sebagai bentuk solidaritas, BAPOPSI Kabupaten Bogor menyalurkan bantuan bagi para korban bencana yang saat ini membutuhkan.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris BAPOPSI Kabupaten Bogor, Dedi Budi Sumardi, dan Bendahara BAPOPSI Kabupaten Bogor, Betsy Alwin Rumate, kepada Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bogor.
Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kabupaten Bogor, Rahmat Mulyana, menerima bantuan tersebut, Sabtu (8/3/2025).
“BAPOPSI Kabupaten Bogor memberikan bantuan berupa mi instan bagi warga terdampak bencana. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan sedikit meringankan beban mereka,” ujar Dedi Budi Sumardi.
Betsy Alwin Rumate menambahkan bahwa bantuan ini merupakan bentuk empati dan kepedulian BAPOPSI Kabupaten Bogor terhadap masyarakat yang sedang mengalami kesulitan akibat bencana.
“Kami berharap kondisi segera pulih dan penanganan bencana berjalan dengan baik, sehingga warga bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” kata Betsy.
Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda Kabupaten Bogor telah menyebabkan banyak warga kehilangan tempat tinggal dan kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Aksi kemanusiaan dari berbagai pihak, termasuk BAPOPSI Kabupaten Bogor, diharapkan dapat membantu mempercepat proses pemulihan bagi para korban.***
Tags: bantuan, Bapopsi Kabupaten Bogor, Bencana
Baca Juga
-
Berita.Headline.politik
KPU Kabupaten Bogor Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada 2024
-
Berita.Headline
Pada Peringatan HJB ke 542 Tahun 2024, Pemkab Bogor Usung Tema ‘Babarengan, Akur, dan Makmur’
-
Berita.Headline.olahraga
Alexa Sakira, Bintang Tenis Masa Depan Indonesia, Bersinar di Bhatara Fiks Tennis Open 2024
-
Berita.Headline.politik
Kang AW Serukan Balawa Menangkan Rudy Susmanto-Jaro Ade, ini Pesan Pentingnya
-
Berita.Headline
Jurnalis Bogor Tegas Tolak RUU Penyiaran: Kebebasan Pers Terancam
-
Berita.Headline.politik
Cawabup Bogor Jaro Ade: Ketahanan Pangan Jadi Program Prioritas
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Pemkab Banjar Belajar Pengelolaan Stadion Pakansari
-
Berita.Headline
Reses Anggota DPRD Kabupaten Bogor Masa Sidang II 2025: Warga Cilebut Timur Usulkan SMPN Baru dan Puskesmas Rawat Inap
-
Berita.Headline.olahraga
Kadus Cup 2024 Perkuat Silaturahmi, ini Pesan Ketua Camry Jabar
-
Berita.Headline.olahraga
119 Atlet Kabupaten Bogor Berprestasi Dikukuhkan dalam Pelatda PON Jabar 2024
-
Berita.Headline
Bachril Bakri Pimpin Panen Cabai, Bukti Komitmen Pemkab Bogor Dongkrak Ekonomi Pertanian
-
Berita.Headline
Pamit Sebagai Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu Sampaikan Terima Kasih dan Permohonan Maaf