DETAKBOGOR.COM – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor, Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi alias Jaro Ade, secara resmi mendaftarkan diri ke KPUD Kabupaten Bogor untuk Pilkada 2024.
Pendaftaran pasangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade diantarkan puluhan ribu pendukung yang memadati Jalan Raya Tegar Beriman pada Kamis (29/8). Ini menandai langkah awal keduanya dalam kontestasi politik di Kabupaten Bogor.
Pasangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade ini diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, yang terdiri dari partai-partai besar seperti Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PKS, PPP, PKB, dan NasDem. Tak hanya itu, sejumlah partai non-parlemen juga turut mendukung langkah keduanya menuju kursi kepemimpinan Bogor.
Dalam kesempatan tersebut, Rudy Susmanto mengungkapkan visi dan misi yang diusung bersama Jaro Ade.
“Visi misi kami adalah membangun sinergitas untuk mewujudkan Bogor Istimewa menuju Bogor Gemilang,” kata Rudy.
Ia juga menekankan pentingnya melanjutkan dan menyempurnakan warisan program-program yang telah berjalan baik dari kepemimpinan sebelumnya.
Rudy juga menyampaikan rasa terima kasih kepada koalisi partai yang telah mendukung pencalonannya hingga tahap pendaftaran di KPUD.
Selain itu, ia menyampaikan pesan dari Presiden terpilih, Prabowo Subianto, yang mengingatkannya untuk menjadi pemimpin yang amanah dan hadir di tengah masyarakat Bogor.
“Bangun Bogor dengan hati, dengan sukacita. Ini bukan hanya perjuangan Rudy Susmanto atau Jaro Ade, tapi perjuangan masyarakat Kabupaten Bogor bersama kami,” ujar Rudy, disambut tepuk tangan meriah dari para pendukung yang hadir.
Di sisi lain, Jaro Ade menambahkan bahwa langkah selanjutnya setelah resmi diusung oleh parpol adalah menggelar rapat-rapat koordinasi dengan semua elemen pendukung.
Ia menyoroti pentingnya menyatukan kekuatan partai dan relawan dalam upaya membangun Kabupaten Bogor yang lebih baik.
“Kami akan terus merapatkan barisan dan menggabungkan kekuatan relawan yang selama ini setia bersama kami. Ini adalah niat ibadah untuk membangun Kabupaten Bogor,” tutup Jaro Ade.
Tags: Jaro Ade, Kabupaten Bogor, KPU, Pilkada, Rudy Susmanto
Baca Juga
-
Berita.Headline
Pastikan Bebas Penyakit, Disnak Bogor Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Hewan Qurban
-
Berita.Headline.olahraga
Didukung Penuh Rudy Susmanto, SOIna Kabupaten Bogor Siap Gelar Kejurkab 2024
-
Berita
Resmikan Blok I dan IV RSUD Kota Bogor, Menkes Puji Keberhasilan Pemkot Bogor
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
Rudy Susmanto Dinobatkan sebagai Bapak Asuh Disabilitas Kabupaten Bogor
-
Berita.Berita Pilihan
BPTJ Optimasi Layanan Bus BTS Rute Cibinong Ciparigi, Ditargetkan Beroperasi Mulai Februari
-
Berita.Headline.olahraga
Event BAVETI Cup ke 1 Sukses Meriahkan Hari Jadi Bogor ke 542
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Festival Catur Raksasa Sambut HUT ke-79 RI di Bogor, Asmawa Tosepu: Ini Wujud Penghargaan bagi Para Master Catur
-
Berita.Headline.politik
Gerindra dan PDIP Bangun Komunikasi Politik Jelang Pilkada Kabupaten Bogor 2024
-
Berita.Headline
Sekda Berharap Kafilah Kabupaten Bogor Ukir Prestasi di MTQ Ke 38 Jawa Barat
-
Headline.hiburan
Daftar 10 Akun Sultan Free Fire FF Gratis Maret 2024: Login Facebook dan Google, Skin Langka dan Diamond
-
Berita.Headline.olahraga
Dukungan Penuh Ketua DPRD Rudy Susmanto untuk SOIna Kabupaten Bogor: Setara dengan KONI KORMI dan NPCI
-
Berita.Headline.politik
Meriah dan Inspiratif! Kampanye Rudy Susmanto di Pilkada Bogor 2024 Selalu Curi Perhatian