DETAKBOGOR.COM — Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bogor menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) XII NU Kabupaten Bogor tahun 2025 di Hotel Bigland Sentul, Sabtu (26/4/2025).
Acara ini resmi dibuka oleh Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Miftah Faqih, dengan mengusung tema “Meningkatkan Kemandirian Jam’iyyah Menuju Kabupaten Bogor Istimewa dan Maslahat.”
Dalam sambutannya, KH Miftah Faqih menekankan bahwa seluruh jajaran NU, mulai dari tingkat wilayah hingga cabang, harus tetap setia pada garis kerja yang telah ditetapkan oleh pengurus pusat.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga marwah institusi dalam setiap aktivitas personal pengurus.
“Silakan melakukan personal branding, tapi jangan lupa kita punya institusi. Jangan sampai keluar dari jalur yang sudah ditetapkan,” tegas KH Miftah Faqih.
Lebih lanjut, ia berharap Kabupaten Bogor dapat menjadi benteng spiritual yang menopang kawasan Jakarta, mengingat semakin sulitnya pelaksanaan kegiatan keagamaan seperti dzikir dan tahlil di ibu kota.
“Bogor harus menjadi benteng penopang Jakarta. Saya ingatkan juga, NU itu selalu menjadi ummul qitab (induk kitab). Jika prinsip itu ditinggalkan, NU hanya akan tinggal nama,” ujar KH Miftah Faqih.
Sementara itu, Ketua Tanfidziyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, KH Juhadi Muhammad, turut memberikan pesan kepada seluruh pengurus NU.
Ia menegaskan bahwa menjadi pengurus NU kini menuntut dedikasi penuh, bukan sekadar prestise.
“Menjadi pengurus NU sekarang harus siap tenaga, waktu, dan pikiran. Tidak bisa lagi sekadar numpang nama,” kata KH Juhadi Muhammad.
KH Juhadi juga mendorong PCNU Kabupaten Bogor untuk terus memperkuat kaderisasi melalui program Pendidikan Dasar dan Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PD-PKPNU).
“Di Jawa Barat, PD-PKPNU sudah mencapai 90 angkatan dengan hampir 14 ribu kader. Untuk pengurus ke depan, kaderisasi harus dimaksimalkan. Tanpa kaderisasi, NU akan rapuh,” tambahnya.
Konfercab XII NU Kabupaten Bogor ini beragenda pembacaan Laporan Pertanggungjawaban (LPj) pengurus masa khidmat 2020–2025, rapat pleno keorganisasian, bahtsul masail, penyusunan program kerja, serta pemilihan Rois Syuriah dan Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Bogor periode 2025–2030.***
Tags: Konfercab XII NU Kabupaten Bogor, Tanfidziyah PCNU Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
Berita.Headline
SOIna Kabupaten Bogor Gencarkan Silaturahmi dan Sosialisasi ke Sekolah Alam Disabilitas Intelektual
-
Berita.Headline
Koperasi Desa Hambalang Jadi Percontohan Nasional, Siap Ekspor Singkong ke Jepang
-
Berita.Headline.politik
Raffi Ahmad Dukung Pencalonan Marshel Widianto Sebagai Wakil Walikota Tangsel
-
Berita.Headline
Inovasi Si Kumbang Madu Puskesmas Jampang: Solusi Ampuh Turunkan Stunting di Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline
Dihadiri Walikota Bogor Terpilih, Raker JJB 2024 Bahas Program Kerja di Era Kepemimpinan Baru
-
Berita Pilihan.Headline.Lifestyle
Desain Kreatif Rumah Mungil: Solusi Cerdas di Lahan Terbatas dengan Sentuhan Tropis
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Dedikasi Rudy Susmanto, Menyulut Inspirasi dan Harapan Atlet Difabel Bogor di Peparnas 2024
-
Berita.Headline
Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025, Bupati Bogor Pastikan Kesiapan Pengamanan Lebaran
-
Berita.Headline.politik
Ade Wardhana Serahkan Berkas Penjaringan Bakal Calon Bupati Bogor Dari PDIP
-
Berita.Headline
Berbagi Rezeki, Insan Pers Bogor yang Tergabung dalam JJB Tebar Takjil Gratis
-
Berita.Headline
Lancarkan Wisata Akhir Pekan: Penerapan Sistem Ganjil Genap di Puncak Bogor
-
Berita.Headline
Sekda Burhanudin Pimpin Rapat Evaluasi, Minta Jajaran Pemkab Bogor dan Camat Tindak Lanjut MCP KPK dan SPIP