DETAKBOGOR.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor terus berupaya memperkuat ketahanan pangan dan mengendalikan inflasi melalui program strategis.
Salah satu langkah memperkuat ketahanan pangan nyata adalah Gerakan Tanam Padi yang dilakukan di sawah milik Kelompok Tani Janada, Desa Jagabaya, Kecamatan Parung Panjang, Kamis (21/11/2024).
Program gerakan ketahanan pangan ini dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri.
Bachril Bakri, menyampaikan bahwa program ini memanfaatkan lahan sawah seluas dua hektar dengan menanam padi jenis impari. Hasil panen diproyeksikan mencapai 6,5 ton per hektar dalam tiga bulan mendatang.
“Jika panen berjalan sesuai target, kita akan menghasilkan sekitar 9,57 ton padi. Produksi ini diharapkan mampu menstabilkan harga dan mengendalikan inflasi, khususnya di Kecamatan Parung Panjang serta Kabupaten Bogor secara umum,” ujar Bachril Bakri.
Potensi Pertanian Kabupaten Bogor
Kabupaten Bogor memiliki potensi pertanian yang besar dengan jumlah petani mencapai 92 ribu orang yang tergabung dalam 2.100 kelompok tani.
Area sawah di wilayah ini mencapai 38.000 hektar dengan rata-rata Indeks Pertanaman (IP) sebesar 2,3 persen.
Selain itu, terdapat 15.000 hektar lahan hortikultura dan 29 hektar perkebunan.
Pemkab Bogor juga telah memberikan fasilitas berupa 300 unit pompa berbahan bakar gas untuk mendukung irigasi dan pompanisasi.
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (Distanhorbun) Kabupaten Bogor, Entis Sutisna, menambahkan bahwa program tanam padi kali ini merupakan bagian dari pengelolaan lahan seluas 700 hektar.
Dari setiap hektar lahan, diperkirakan akan menghasilkan 6,5 ton padi saat panen.
“Alhamdulillah, kegiatan tanam padi hari ini berjalan lancar. Kabupaten Bogor bahkan mampu melampaui target Jawa Barat dalam produksi padi. Dari target empat hektar, realisasi kami mencapai tujuh hektar,” ungkap Entis Sutisna.
Langkah ini menunjukkan komitmen Pemkab Bogor dalam menjadikan wilayahnya sebagai lumbung pangan sekaligus penopang kebutuhan padi di Jawa Barat.
Gerakan Tanam Padi di Parung Panjang menjadi simbol optimisme dan harapan dalam menjaga ketahanan pangan di tengah tantangan ekonomi yang terus berkembang.***
Tags: Ketahanan Pangan, Pj Bupati Bogor, tanam padi
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Dechan Dorong Pembangunan Gymnasium dan Kolam Akuatik di Pakansari
-
Berita Pilihan.Headline.politik
Ramai Jadi Perbincangan, Rudy Susmanto Layak dan Pantas Menjadi Bupati Bogor
-
Headline.Berita Pilihan.politik.Top News
Menilai Calon Pemimpin Daerah: Antara Popularitas dan Kualitas
-
Berita.Headline.olahraga
Sukses Regenerasi Atlet, FPTI Kabupaten Bogor Gelar Kejurkab Panjat Tebing 2024
-
Berita.Berita Pilihan.Headline
Dukung Mudik Gratis Bersama BUMN: Damri Siapkan Lebih dari 250 Armada
-
Berita.Headline
Libur Lebaran 2024 Telah Berakhir, Ketua DPRD Rudy Susmanto Minta Sektor Layanan Publik Beroperasi Normal
Rekomendasi lainnya
-
Headline.Berita Pilihan.wisata
Liburan Keluarga Anti Macet: Tempat Glamping Murah dan Seru di Bogor Nikmati Water Park Sepuasnya
-
Berita.Headline.olahraga
Ratusan Pelajar Kabupaten Bogor Meriahkan Festival Catur 2024: Harapan Lahirnya Pecatur Juara Dunia
-
Headline.Lifestyle
10 Rekomendasi Rumah Makan Sunda di Bogor Cocok Buat Cucurak Sambut Ramadhan Bareng Keluarga
-
Berita.Headline.politik
Cawabup Bogor Jaro Ade: Banjir Bojonggede Harus Ditangani, Infrastruktur Jadi Kunci Utama
-
Berita.Headline.olahraga
Jelang Kejurda Jabar 2024, Askab Gelar Seleksi Pemain Usia 14 Tahun
-
Berita.Headline
Dukung Layanan Bus BTS Hingga Kawasan Puncak, Ketua DPRD Rudy Susmanto Soroti Aspek Vital ini