BANDUNG – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-63, bank bjb mengumumkan program promosi yang menarik bertajuk “ bank bjb 63 bjb siap”.
Program ini menawarkan hadiah-hadiah menarik bagi nasabah yang berpartisipasi dalam program DPLK, baik secara individu maupun kolektif, termasuk nasabah baru ataupun yang sudah eksisting. Program “63 bjb siap” berlangsung mulai tanggal 1 April 2024 hingga 31 Mei 2024.
Widi Hartoto, Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, menyampaikan, bank bjb berkomitmen memberikan berbagai promo menarik bagi para nasabahnya, terutama di momen ulang tahun perusahaan.
“Program ini dirancang untuk memberikan manfaat tambahan kepada nasabah kami, serta menjadi salah satu bentuk apresiasi kami atas kepercayaan yang telah diberikan selama ini,” ucap Widi.
Nantinya, akan terdapat berbagai hadiah menarik, terutama voucher belanja. Mekanisme program juga cukup mudah.
Nasabah baru maupun eksisting yang melakukan setoran awal atau top up iuran bjb siap senilai Rp6.300.000,- (enam juta tiga ratus ribu rupiah) akan mendapatkan hadiah berupa cashback senilai Rp100.000,- (seratus ribu rupiah) yang diberikan dalam bentuk voucher belanja.
Hadiah akan diberikan kepada 100 peserta pertama yang melakukan setoran atau top up iuran selama periode program berlangsung. Adapun hadiah akan didistribusikan pada bulan Juni 2024.
Nasabah juga tak usah khawatir, karena pajak hadiah ditanggung oleh bank bjb. Adapun total hadiah yang disediakan mencapai Rp10.000.000,- (belum termasuk pajak).
Disampaikan Widi, bagi nasabah yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut dapat menghubungi kantor cabang bank bjb terdekat atau menghubungi bjb Call di nomor 14049 atau mengakses laman situs bank bjb www.bankbjb.co.id (infobjb.id/hut63bjbsiap).
“Ayo, segera ikut programnya kapan lagi ikut program DPLK/bjb siap berhadiah cashback.” ucap Widi.***
Tags: 63 bjb siap, Bank BJB, Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Program DPLK, Widi Hartoto
Baca Juga
-
olahraga.Berita.Headline
Dispora Kabupaten Bogor Lakukan Inovasi Baru Dalam Peningkatan Kualitas Pelatih Cabor
-
Berita.Headline
Sirvei Lahan Pembangunan SMAN 5 Cibinong, Dechan Berharap Bisa Buka PPDB Tahun Depan
-
Berita.Headline
Apresiasi Tri Tito Karnavian: Gerakan Pasar Murah Jadi Solusi Ekonomi Nasional
-
Berita.Headline
Lintas Sentul Trail Run 2025, Promosi Wisata dan Olahraga, ini Jadwalnya
-
Berita.Headline.politik
Jaro Ade Terima Aspirasi Pengangguran Tinggi di Jantung Industri Gunungputri
-
Berita.Headline
Dispora Kabupaten Bogor Apresiasi Naufal Putra Diandra, Juara Dunia Karate WKF Karate 1 2025
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Bupati Bogor Rudy Susmanto Ungkap Pengalaman Menarik Ikut Retret Kepala Daerah
-
Berita.Headline.olahraga
119 Atlet Kabupaten Bogor Berprestasi Dikukuhkan dalam Pelatda PON Jabar 2024
-
Berita.Headline
Presiden Terpilih Prabowo Subianto Akan Tinggal di Padepokan Garuda Yaksa, Rudy Susmanto: Momentum Emas untuk Percepatan Pembangunan Kabupaten Bogor
-
Headline
Momen HUT ke 63, Bank BJB Umumkan Para Pemenang bjbpreneur 2024
-
Berita.Headline
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto Apresiasi Peningkatan Layanan Publik Polres Bogor
-
Berita.Headline
Didukung Dinas Koperasi dan UMKM! Koperasi Sekber Pewarta Sejahtera Siap Gaspol