DETAKBOGOR.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor secara resmi menggelar Sidang Pleno Terbuka untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bogor dalam Pilkada 2024.
Sidang Pleno Terbuka KPU Kabupaten Bogor ini berlangsung pada Senin malam, 23 September 2024, di Hotel Pesona Alam, Cisarua, dihadiri oleh dua pasangan calon yang akan bersaing dalam kontestasi politik mendatang.
Suasana di lokasi Sidang Pleno Terbuka KPU Kabupaten Bogor terasa meriah ketika kedua pasangan calon, Rudy Susmanto-Ade Ruhandi (Jaro Ade) dan Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman, tiba di tempat sekitar pukul 17.30 WIB.
Kehadiran mereka disambut sorakan dan yel-yel penuh semangat dari para pendukung masing-masing, yang memenuhi ruang sidang. Riuh rendah dukungan semakin memanas ketika proses pengundian nomor urut dimulai, dengan relawan dan pimpinan partai politik pendukung kedua paslon turut hadir dan memeriahkan suasana.
Pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bogor ini juga dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, seperti Ketua Tim Pemenangan Nasional dari PDI Perjuangan, Adian Napitupulu, serta Ketua Badan Pemenangan Pilkada Kabupaten Bogor, Iwan Setiawan, yang hadir mewakili pasangan Rudy-Jaro Ade, didampingi pimpinan partai politik yang tergabung dalam KIM Plus.
Hasil pengundian nomor urut akhirnya menetapkan pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade sebagai pemilik nomor urut 1, sementara pasangan Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman mendapatkan nomor urut 2.
Ketua KPU Kabupaten Bogor, M. Adi Kurnia, memastikan bahwa seluruh persyaratan administratif dari kedua pasangan telah dinyatakan lengkap sebelum tahap pengundian dimulai.
“Penetapan nomor urut pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Bogor itu sekaligus melakukan Penetapan bakal pasangan calon menjadi pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Bogor,” kata Adi.
“Setelah proses pengundian ini, tahapan selanjutnya adalah deklarasi damai dan parade Pilkada 2024,” lanjutnya.
Dengan penetapan nomor urut ini, kedua paslon kini bersiap untuk menghadapi tahapan kampanye yang diperkirakan akan berlangsung sengit, mengingat tingginya antusiasme para pendukung dan pentingnya Pilkada ini bagi masa depan Kabupaten Bogor.***
Tags: Bupati Bogor, KPU Kabupaten Bogor, nomor urut
Baca Juga
-
Berita.Headline.olahraga
Kadispora Asnan AP: Porpemkab Bogor 2024 Tingkatkan Silaturahmi dan Kebugaran ASN
-
Headline.Lifestyle
Hadir dengan Desain Stylish dan Fitur Canggih, Xiaomi Pad 6S Pro Siap Memukau Kaula Muda Bogor
-
Berita.Headline.politik
PPP Kabupaten Bogor Usulkan Lima Nama Bacabup dan Bacawabup ke DPW Jabar
-
Berita.Headline
Kabupaten Gowa Belajar Penerapan Teknologi Informasi dari Kabupaten Bogor
-
Berita.Headline.politik
Raffi Ahmad Dukung Pencalonan Marshel Widianto Sebagai Wakil Walikota Tangsel
-
Berita.Headline
Pangdam III Siliwangi Tutup TMMD ke-120 di Sukamakmur
Rekomendasi lainnya
-
Berita.Headline
Gerakan Tanam Padi di Parung Panjang Dorong Ketahanan Pangan
-
Berita.Headline
DLH Kabupaten Bogor Intensif Tindaklanjuti Pencemaran Sungai Cikaniki
-
Headline.politik
Analisis LEKAS: Kelebihan dan Tantangan Rudy Susmanto sebagai Calon Bupati Bogor
-
Berita.Headline.olahraga
PBVSI Kabupaten Bogor Gelar Buka Bersama Sambil Memantapkan Agenda Kejuaraan dan Porprov 2026
-
Berita.Headline
Buntut Bocah Nangis Histeris Kelaparan, Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor Meminta DTKS Dievaluasi
-
Berita.Headline.politik
Ustadz AY Sogir Dukung Penuh Rudy Susmanto Maju Sebagai Calon Bupati Bogor 2024